Jelang Pelantikan Presiden, Jokowi Banyak Berkantor di Istana Negara
Seminggu jelang pelantikan dirinya sebagai presiden terpilih, Minggu (20/10/2019), Jokowi banyak berkantor di Istana Negara.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seminggu jelang pelantikan dirinya sebagai presiden terpilih, Minggu (20/10/2019), Jokowi banyak berkantor di Istana Negara.
Sejak Senin (14/10/2019) hingga hari ini Jumat (18/10/2019), Jokowi banyak menerima tamu dari beragam kalangan dan memanggil beberapa menteri.
Pantauan Tribunnews.com, selama hampir sepekan ini terlihat Jokowi tidak melakukan kegiatan di luar istana.
Peresmian proyek Palapa Ring pun dilakukan di dalam Istana Negara, Senin (14/10/2019).
Baca: Kapolri Sebut Jusuf Kalla Mediator Konflik dan Dapat Diterima Semua Kalangan
Masih di hari yang sama, siang harinya, Jokowi mengundang Ketua Umum (Ketum) PAN Zulkifli Hasan (Zulhas).
Pertemuan dilakukan empat mata dan tertutup bagi awak media.
Selasa (15/10/2019) Jokowi memanggil Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan.
Dikonfirmasi awak media, apakah panggil itu merupakan perintah atau tawaran agar mereka kembali menjadi menteri? Sri Mulyani dan Luhut kompak mengelak.
Rabu (16/10/2019) Jokowi menerima rombongan pimpinan MPR di Istana Merdeka untuk persiapan pelantikan dirinya bersama Ma'ruf Amin.
Hari berikutnya, Kamis (17/10/2019) giliran Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang dipanggil menghadap Jokowi.
Siang harinya, Jokowi menerima mantan Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir.
Hari ini, Jumat (18/10/2019) Jokowi bakal menggelar acara perpisahan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla bersama para menteri kabinet kerja untuk ramah tamah dan perpisahan sebelum masa pemerintahan berakhir.
"Ada (acara perpisahan)," kata Jokowi di Istana Merdeka, Rabu (16/10/2019).
Senada, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko juga menuturkan acara perpisahan dilakukan dalam pekan ini, antara Jumat atau Sabtu.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga menanti dan antusias hadir di acara perpisahan tersebut.
"Ada ramah tamah, saya menunggu undangan," singkatnya, Kamis (17/10/2019).