Bocoran Terbaru Daftar Menteri Kabinet Jokowi-Maruf Amin, Fadli Zon Jadi Menhan, AHY Wakilnya
Berikut bocoran terbaru daftar menteri kabinet Jokowi-Maruf Amin yang beredar. Fadli Zon disebut jadi Menteri Pertahanan dan AHY menjadi wakilnya.
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Sri Juliati
Berikut bocoran terbaru daftar menteri kabinet Jokowi-Maruf Amin yang beredar. Fadli Zon disebut jadi Menteri Pertahanan dan AHY menjadi wakilnya.
TRIBUNNEWS.COM - Bocoran terbaru daftar menteri kabinet Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024, Joko Widodo dan Maruf Amin, kembali beredar.
Daftar menteri Kabinet Jokowi Jilid II ini tersebar menjelang pelantikan Jokowi dan Maruf Amin hari ini, Minggu (20/10/2019).
Dilansir Tribunnews, sebelumnya, Jokowi berjanji untuk segera mengumumkan calon menteri kabinet untuk periode lima tahun mendatang.
Presiden juga menegaskan, nomenklatur kemungkinan tidak berubah dan sama seperti kementerian sebelumnya, yakni berjumlah 34.
Baca: Jelang Pelantikan Presiden-Wakil Presiden 2019, Berikut Perbandingan Harta Jokowi dan Maruf Amin
Baca: Pelantikan Jokowi-Maruf Amin Bawa Berkah Bagi PKL di Sekitar Kompleks Parlemen
"Paling (umumkan kabinet) sehari dua hari, paling lama tiga hari. Bisa Minggu, bisa Senin, bisa Selasa," kata Presiden usai menggelar silaturahmi bersama jajaran Menteri Kabinet Kerja di Istana Negara, kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (18/10/2019) lalu.
Jokowi berharap, masyarakat bersabar menunggu pengumuman jajaran menteri yang kemungkinan tidak hanya diisi oleh kader partai, melainkan juga tenaga profesional.
"Kalau sudah diumumkan semua akan tahu. Mana yang masuk, mana yang tidak masuk, mana yang belum masuk," kata dia.
Sementara itu, Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari menduga, Jokowi tidak akan langsung mengumumkan nama menteri kabinet kerja jilid II.
Sebab, pelantikan Jokowi-Ma'ruf Amin sebagai Presiden-Wakil Presiden periode 2019-2024 akan dilangsungkan hingga sore hari.
Oleh karena itu, kondisi tersebut dianggap tidak memungkinkan untuk langsung mengumumkan nama-nama calon menteri.
"Saya sudah menduga dari awal Pak Jokowi tidak langsung mengumumkan kabinet pada saat setelah dilantik, karena nanti acara selesai kira-kira jam 4 (sore,red) sudah terlalu sore," kata M. Qodari kepada wartawan, Minggu (20/10/2019), dilansir Tribunnews.
"Sementara kita melihat Pak Jokowi 5 tahun lalu mengumumkan kabinet itu dengan menampilkan nama menterinya," tambahnya.
Selain itu, M Qodari menyebut tidak memungkinkan Jokowi mengumumkan pada malam hari.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.