Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi: Pendidikan Tinggi Di Bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Apakah pos Dikti akan masuk kembali ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ataukah ada lembaga baru?

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Jokowi: Pendidikan Tinggi Di Bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Wakil Presiden Mufidah Jusuf Kalla berfoto bersama sejumlah menteri sebelum acara silaturahmi kabinet kerja di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (18/10/19). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah melantik Kabinet Indonesia Maju, Rabu (23/10/2019).

Dalam periode kedua pemerintahannya, banyak pihak bertanya-tanya mengenai Pendidikan Tinggi (Dikti) di Indonesia akan berada dalam naungan kementerian apa?

Apakah pos Dikti akan masuk kembali ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ataukah ada lembaga baru?

Pada periode Kabinet Kerja, Dikti berada dalam naungan Kementerian Riset Teknologi.

Kini Kementerian mengalami perubahan nomenklatur menjadi Kementerian Riset Teknologi/Badan Riset Inovasi Nasional.

Baca: Prabowo Akan Kelola Anggaran Rp 127,4 Triliun, Ryamizard: Jangan Sampai Ngiler

Kementerian ini dipegang Bambang PS Brodjonegoro yang sebelumnya menjabat Menteri PPN/Kepala Bappenas.

Terkait hal itu, Presiden Jokowi menjelaskan Dikti berada di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Berita Rekomendasi

"Dikti ada dibawah Kementerian pendidikan dan kebudayaan," jelas Jokowi kepada wartawan usai sesi foto bersama keluarga Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10/2019).

Sebagaimana diketahui Menteri Pendidikan dan Kebudayaan adalah Nadiem Anwar Makarim.

Inilah nama-nama menteri di Kabinet Indonesia Maju:

1. Mahfud MD - Menko Polhukam

2. Airlangga Hartato - Menko Perekonomian

 
3. Muhadjir Effendy - Menko PMK

4. Luhut Binsar - Menko Kemaritiman dan Investasi

Menteri-menteri

5. Prabowo Subianto - Menteri Pertahanan

6. Pratikno - Menteri Sekretaris Negara

7. Tito Karnavian - Menteri Dalam Negeri

8. Retno LP Marsudi - Menteri Luar Negeri

9. Jenderal (purn) Fachrul Razi - Menteri Agama

10. Yasonna H Laoly - Menteri Hukum dan HAM

11. Sri Mulyani - Menteri Keuangan

12. Nadiem Makarim - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

13. dr. Terawan - Menteri Kesehatan

14. Juliari P Batubara - Menteri Sosial

15. Ida Fauziah - Menteri Tenaga Kerja

16. Agus Gumiwang K - Menteri Perindustrian

17. Agus Suparwanto - Menteri Perdagangan

18. Arifin Tasrif - Menteri ESDM

19. Basuki Hadimuljono - Menteri PUPR

20. Budi Karya Sumadi - Menteri Perhubungan

21. Jhonny G Plate - Menteri Komunikasi dan Informatika

22. Syahrul Yasin Limpo - Menteri Pertanian

23. Siti Nurbaya Bakar - Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup

24. Edhy Prabowo - Menteri Kelautan dan Perikanan

25. Abdul Halim Iskandar - Menteri Desa

26. Sofyan Djalil - Menteri Agraria dan Tata Ruang Republik

27. Suharso Monoarfa - Kepala Bapenas

28. Tjahjo Kumolo - Menteri PAN-RB

29. Erick Thohir - Menteri BUMN

30. Teten Masduki - Menteri Koperasi dan UMKM

31. Wishnutama - Menteri Pariwisata dan Industri Kreatif

32. Gusti Ayu Bintang Darmavati - Menteri PPA

32. Bambang Brojonegoro - Menteri Riset

33. Zainudin Amali - Menteri Pemuda dan Olahraga

34. Moeldoko- Kepala Staf Kepresidenan Indonesia

36. Pramono Anung - Sekretaris Kabinet

37. Bahlil Dahalia - Kepala BKPM

38. St Burhanuddin - Jaksa Agung.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas