Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Budi Arie Setiadi, Wakil Menteri Desa Siap Blusukan dan Tinggal Bersama Warga di Kampung

Budi Arie Setiadi menyampaikan keinginannya untuk pergi ke seluruh desa dan tinggal bersama warga di Indonesia, Jumat (25/10/2019) setelah pelantikan.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Budi Arie Setiadi, Wakil Menteri Desa Siap Blusukan dan Tinggal Bersama Warga di Kampung
Seno Tri Sulistiyono/Tribunnews.com
Budi Arie Setiadi, Wakil Menteri Desa Siap Blusukan dan Tinggal Bersama Warga di Kampung(Seno Trisulistiyono) 

Budi pernah aktif mendirikan dan membina Forum Studi Mahasiswa (FSM) UI dan juga Kelompok Pembela Mahasiswa (KPM ) UI.

Selanjutnya, Ia juga pernah aktif di pers kemahasiswaan dengan menjadi Redaktur Pelaksana Majalah Suara Mahasiswa UI pada tahun 1993-1994.

Budi pernah ikut mengelola Media Indonesia di tahun 1994-1996.

Saat Reformasi 1998, Budi mendirikan surat kabar Bergerak.

Bersama beberapa koleganya, ia pun ikut menjadi mendirikan Mingguan Ekonomi Kontan.

Di sana, ia menghabiskan karirnya sebagai jurnalis Kontan sejak tahun 1996 hingga 2001.

Dalam kariernya di bidang politik, Budi pernah menjadi Kepala Balitbang PDI Perjuangan DKI Jakarta periode 2005-2010 dan juga Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta.

Berita Rekomendasi

Hingga akhirnya absen di dunia politik dan mendirikan Projo pada Agustus 2013.(*)

(Tribunnews.com/Suci Bangun Dwi Setyaningsih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas