Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Di Bulan Peringatan Sumpah Pemuda, Tim Bulu Tangkis Indonesia Sumbang Emas di BWF Tour

Tim Bulu Tangkis Indonesia mendulang emas di empat kejuaraan dunia pada Bulan Oktober 2019. Apa saja?

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Di Bulan Peringatan Sumpah Pemuda, Tim Bulu Tangkis Indonesia Sumbang Emas di BWF Tour
Instagram/ina_badminton
The Minions di French Open 2019 

TRIBUNNEWS.COM - Tim Bulu Tangkis Indonesia, tim junior maupun senior, masing-masing telah menghasilkan emas di empat kejuaraan dunia.

Hal tersebut menjadi hasil yang membanggakan bagi bangsa Indonesia di bulan Sumpah Pemuda kali ini.

Baca: Pembuktian Terkini Praveen/Melati Bernama Gelar Juara French Open 2019

Seperti yang dicuitkan akun @BadmintonTalk, Indonesia meraih gelar di beberapa turnamen.

1. BWF World Junior Championship 2019 - Suhandinata Cup

Tim bulu tangkis Indonesia berpose dengan Piala Suhandinata setelah mengalahkan China 3-1 pada final beregu Kejuaraan Dunia Junior 2019 di Kazan, Rusia, Sabtu (5/10/2019).
Tim bulu tangkis Indonesia berpose dengan Piala Suhandinata setelah mengalahkan China 3-1 pada final beregu Kejuaraan Dunia Junior 2019 di Kazan, Rusia, Sabtu (5/10/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Pertama kalinya, Indonesia berhasil merebut Piala Suhandinata 2019.

Tim bulu tangkis Indonesia junior merebut Piala Suhandinata di kategori pertandingan secara beregu.

Turnamen ini dihelat di Kazan Gymnastics Center, Rusia.

BERITA REKOMENDASI

Tim Bulu Tangkis Indonesia mengalahkan tim China dengan skor 3-1.

China merupakan juara bertahan di BWF World Junior Championship dalam lima edisi terakhir.

2. BWF World Junior Championship 2019 - Eye Level Cup

Setelah berhasil mendapatkan Piala Suhandinata, tim junior Indonesia saat itu harus berkompetisi kembali untuk memperebutkan medali di kategori individu.

Tim Junior Indonesia pada pertandingan ini menyumbang emas dari sektor ganda putra.


 Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, berhasil mendapatkan emas setelah menaklukkan juara bertahan.

Akhirnya tim junior Indonesia mendapatkan emas di sektor ganda setelah terakhir meraih titel juara dunia junior terjadi pada 1992 lalu melalui kemenangan Amon Santoso/Kusno.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas