Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berawal dari Bisnis hingga Jadi Presiden, Bernard Chene: Jokowi Tidak Berubah Sama Sekali

Bernard mengenal Jokowi merupakan mitra bisnisnya sejak lama, kini Jokowi telah menjadi presiden, menurutnya tidak ada yang berubah dari dirinya.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Berawal dari Bisnis hingga Jadi Presiden, Bernard Chene: Jokowi Tidak Berubah Sama Sekali
Tangkap Layar kanal YouTube Presiden Joko Widodo
Presiden Indonesia, Jokowi bersama dengan Bernard Chene, keduanya merupakan mitra bisnis furniture sejak lama. 

TRIBUNNEWS.COM - Mitra bisnis meubel Jokowi, Bernard Chene menjelaskan selama mengenal Jokowi dalam dunia bisnis hingga menjadi presiden, tidak ada yang berubah dari diri Jokowi.

Hal tersebut dijelaskan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Presiden Joko Widodo, Jumat (8/11/2019).

Bernard Chene menceritakan ikut mengikuti perkembangan Jokowi menjadi presiden melalui internet.

Ia melihat kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh Jokowi hingga berbincang dengan presiden negara lain.

Presiden Jokowi dan Bernard Chene, yang membuat nama panggilan 'Jokowi' untuknya.
Presiden Jokowi dan Bernard Chene, yang membuat nama panggilan 'Jokowi' untuknya. (Tangkap Layar kanal YouTube Presiden Joko Widodo)

Bernard Chene menjelaskan Jokowi tetap menjadi Jokowi yang sama dengan suara yang sama.

"Tidak sama sekali. Ketika saya melihat dia internet untuk melihat kebijakan kebijakan yang dibuatnya, dia berbincang dengan presiden-presiden dari negara lain, dia membuat keputusan penting untuk negaranya," ungkap Bernard Chene.

"Tapi dengan 'lagu' yang sama, dengan suara yang sama. Dia tetap Jokowi yang sama bagi saya," tambahnya.

Berita Rekomendasi

Bernard Chene menggambarkan Jokowi melalui tiga kata, yaitu dapat diandalkan, dapat dipercaya, dan sangat pintar.

Panggilan 'Jokowi' juga berasal dari Bernard Chene.

Hal tersebut bermula karena budaya warga Prancis yang terbiasa mempunyai nama panggilan singkat.

Bernard Chene merasa nama 'Joko Widodo' terlalu panjang untuknya.

Sehingga Bernard Chene bertanya apakah diperbolehkan memanggil dengan nama 'Jokowi'.

Hingga kini, panggilan 'Jokowi' memang melekat pada diri presiden Indonesia itu.

"Alasannya sangat sederhana. Di Pancis kami terbiasa punya nama panggilan singkat," terang Bernard Chane.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas