Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kecelakaan Maut Tol Cipali antara Bus Sinar Jaya dan Arimbi, Sopir: Ngerasain Ngantuk

Mendapatkan luka berat akibat kecelakaan Tol Cipali, sopir bus Sinar Jaya, Sanudin mengaku merasa ngantuk saat kejadian.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Kecelakaan Maut Tol Cipali antara Bus Sinar Jaya dan Arimbi, Sopir: Ngerasain Ngantuk
(Istimewa)
Kecelakaan Maut Bus Sinar Jaya vs Arimbi 

TRIBUNNEWS.COM - Sopir bus Sinar Jaya, Sanudin buka suara dalam keadaan masih terbaring di rumah sakit pascakecelakaan di Tol Cipali dan mendapat luka berat.

Sanudin menjelaskan kejadian tersebut bahwa saat kecelakaan dirinya masih sadar dan sempat menanyakan keadaan penumpangnya.

"Saya sadar, saya malah sempat nyari penumpang saya, ada korban nggak," ungkapnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa saat mengemudi sedikit merasa kantuk, namun Sanudin mengemudi bus dengan kecepatan yang tidak begitu kencang.

Baca: Tujuh Tewas Dalam Kecelakaan Bus Sinar Jaya dengan Bus Arimbi di Tol Cipali

"Kalau ngerasa, ada ngerasain ngantuk," ujar Sopi bus Sinar Jaya.

Menurutnya, saat itu ia sendiri juga tak mengerti mengapa sampai bisa menyeberang ke jalur jalan yang berlawanan.

BERITA REKOMENDASI

Setelah masuk ke jalur berlawanan, Sanudin pun tersentak karena teriakan para penumpang di dalam mobilnya.

"Awas mobil," kata Sanudin menirukan ucapan penumpang.

Baca: Bukan Konstruksi Jalan Tol yang Salah, Laka Bus Sinjay Vs Arimbi karena Faktor Sopir

Kini, Sanudin tengah mendapatkan perawatan di RSUD Ciereng, Kabupaten Subang.

Diketahui, ada tujuh korban meninggal dalam kecelakaan di tol Cipali Subang Jabar sudah berhasil teridentifikasi.


Seluruh jenazah korban masih berada di kamar jenazah RSUD Subang

Pihak keluarga pun sudah diperbolehkan untuk membawa jenazah pulang dan kemudian dimakamkan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas