Siapa Angkie Yudistia? 5 Fakta Tuna Rungu yang Jadi Staf Khusus Presiden, Wakil Kebutuhan Khusus
Berikut 5 fakta Angkie Yudistia, tuna rungu yang menjadi staf khusus presiden, sempat takut berdua dengan anak dan putuskan berhijab karena ini
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Angkie Yudistia menjadi salah satu sosok yang dipilih Jokowi menjadi staf khusus.
Angkie Yudistia pun menjadi sorotan karena sosoknya yang penyandang disabilitas yaitu tuna rungu.
Berikut 5 fakta Angkie Yudistia!
Presiden Jokowi menunjuk staf khusus Presiden di Istana Negara Kamis, 21 November 2019.
Sebelumnya, pemilihan staf khusus Presiden tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung di komplek Istana Kepresidenan di hari yang sama.
"Presiden akan segera mengumumkan nama-nama itu secara langsung dan mudah-mudahan akan diperkenalkan pada hari ini," ujar Pramono Anung.
"Dari 12 nama, lima nama lama, tujuh nama baru dan mengenai nama-nama itu sepenuhnya kewenangan bapak presiden," katanya.

Kemudian, sekitar pukul 16.30 WIB, pihak istana tampak telah menyiapkan tujuh tempat duduk bean bag berwarna warni yang diletakkan di bagian teras.
Ternyata, Presiden Jokowi menggunakan bean bag agar para staf khusus Presiden dapat duduk dengan nyaman.
Bean bag warna warni tersebut kemudian diduduki staf khusus presiden saat diperkenalkan oleh Jokowi.
