Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran CPNS 2019 Kemenkumham Tutup Malam Ini, Simak Jadwal Pengumuman Administrasinya

Pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil(CPNS) 2019 di Kemenkumham akan ditutup malam ini, pukul 23:59 WIB, Senin (25/11/2019).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Pendaftaran CPNS 2019 Kemenkumham Tutup Malam Ini, Simak Jadwal Pengumuman Administrasinya
SERAMBINEWS.COM/Putri
ilustrasi lowongan cpns 2019 

TRIBUNNEWS.COM – Pendaftaran online Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 di Kemenkumham akan ditutup malam ini, pukul 23:59 WIB, Senin (25/11/2019).

Peminat yang sudah menyelesaikan proses pendaftaran, dapat melihat hasil pengumuman administrasinya pada 12 November 2019.

Hasil itu dapat diketahui melalui laman resmi website sscn.bkn.go.id.

Diketahui, pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) telah dibuka sejak Senin, 11 November 2019.

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia(Kemenkumham) membuka 4.598 formasi CPNS.

Dari total keseluruhan tersebut, ada 3.532 formasi untuk lulusan SMA/SMK.

Melalui Instagram BKN, kemenkumham menjadi Top 5 Instansi yang banyak dilamar per 12 November 2019, pukul 14:59 WIB, yakni 2.406.

Baca: Malam Ini Pukul 23.59 WIB, 10 Instansi Ini Resmi Tutup Pendaftaran CPNS 2019

BERITA TERKAIT

“#SobatBKN, berikut update data Top 5 Instansi dan Top 10 Formasi yang telah disubmit oleh pelamar #CPNS2019 per 12 November 2019 pukul 14:59 WIB,” tulis akun @bkngoidofficial.

Kemenkumham resmi merilis jumlah formasi yang dibutuhkan dalam seleksi CPNS 2019.
Kemenkumham resmi merilis jumlah formasi yang dibutuhkan dalam seleksi CPNS 2019. (Screenshoot Pengumuman Formasi CPNS Kemenkumham)

Berikut jadwal seleksi kualifikasi SLTA/Sederajat, dilansir Tribunnews dari laman cpns.kemenkumham.go.id:

1. Pengumuman, 1 November 2019

2. Pendaftaran Online (https://sscasn.bkn.go.id/) 11 s.d 25 November 2019

3. Pengumuman hasil seleksi administrasi berkas unggah 12 Desember 2019

4. Masa Sanggah 13 s.d 15 Desember 2019

5. Jawaban Sanggah 13 s.d 19 Desember 2019

6. Verifikasi dokumen asli, dan pengukuran tinggi badan dan pemberian kartu ujian 15 s.d 20 Desember 2019

7. Pengumuman Jadwal SKD Januari 2020

Baca: Contoh Surat Pernyataan dan Lamaran CPNS 2019 Kemenkumham, Dilengkapi Link Downloadnya

8. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) Februari 2020

9. Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) dan peserta yang mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Februari 2020

10. Pengumuman Jadwal Seleksi Kompetensi Bidang (Kesamaptaan) Februari 2020

11. Seleksi Kompetensi Bidang (Kesamaptaan) Maret 2020

12. Seleksi Kompetensi Bidang melalui Wawancara, Pengamatan Fisik dan Keterampilan Maret 2020 13. Integrasi data dengan BKN April 2020

14. Pengumuman kelulusan akhir secara online April 2020

15. Pemberkasan bagi perserta yang dinyatakan lulus pada Pengumuman Kelulusan Akhir April 2020.

Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019
Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).(Kementerian PANRB)

Berikut jadwal seleksi kualifikasi Pendidikan Doktor, Sarjana/S-I/D-IV dan Diploma/D-III :

1. Pengumuman, 1 November 2019

2. Pendaftaran Online (https://sscasn.bkn.go.id/) 11 s.d 25 November 2019

3. Pengumuman hasil seleksi administrasi berkas unggah 12 Desember 2019

4. Masa Sanggah 13 s.d 15 Desember 2019

5. Jawaban Sanggah 13 s.d 19 Desember 2019

6. Verifikasi jenis/tingkat Disabilitas dan Pemberian Kartu Ujian (khusus formasi penyandang disabilitas) 15 s.d 20 Desember 2019

7. Cetak nomor ujian secara online 26 s.d 31 Desember 2019

8. Pengumuman Jadwal SKD Januari 2020

Baca: Contoh Surat Pernyataan dan Lamaran CPNS 2019 Kemenkumham, Dilengkapi Link Downloadnya

9. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) Februari 2020

10. Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) dan peserta yang mengikuti SKB Februari 2020

11. Pengumuman Jadwal Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Februari 2020

12. Seleksi Kompetensi Bidang (CAT) Maret 2020

13. SKB Bahasa Inggris (CAT); Praktek Komputer (Khusus Pranata Komputer) Praktek Kerja Kehumasan (khusus Pranata Humas) Maret 2020

14. Seleksi Kompetensi Bidang Melalui Wawancara, Pengamatan Fisik dan Keterampilan Maret 2020

15. Integrasi data dengan BKN April 2020

16. Pengumuman kelulusan akhir secara online April 2020

17. Pemberkasan bagi perserta yang dinyatakan lulus pada Pengumuman Kelulusan Akhir April 2020.

Peserta mengikuti ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkot Surabaya di Gelanggang Remaja, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/10/2018). Sebanyak 3.425 peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya Tahun 2018 yang ujiannya dilakukan secara bertahap. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/aww.
Peserta mengikuti ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkot Surabaya di Gelanggang Remaja, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/10/2018). Sebanyak 3.425 peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya Tahun 2018 yang ujiannya dilakukan secara bertahap. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/aww. (Didik Suhartono)

Tata Cara Pendaftaran CPNS di Kemenkumham

a. Pendaftaran dilakukan secara online melalui portal https://sscasn.bkn.go.id mulai tanggal 11 s.d 25 November 2019 dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) peserta dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) kepala keluarga pada Kartu Keluarga (KK) atau Nomor Kartu Keluarga (KK);

b. Pada saat pendaftaran secara online melalui portal sebagaimana diatas, pelamar harus mengisi NIK pelamar dan NIK kepala keluarga pada Kartu Keluarga atau Nomor Kartu Keluarga, alamat email aktif, membuat password dan membuat jawaban pengaman lalu mengunggah pas foto berlatar belakang merah berukuran 4x6 (foto minimal 120kb, maks 200kb, tipe file jpg) dan cetak Kartu Informasi Akun;

c. Pelamar kembali login ke portal diatas menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.

Kemudian pelamar mengunggah foto diri pelamar (swafoto) yang sedang memegang Kartu Informasi Akun dan e-KTP/ surat keterangan perekaman e-KTP sebagai bukti telah melakukan pendaftaran (foto minimal 120kb, maks 200kb, tipe file Jpg).

Pelamar memilih instansi Kementerian Hukum dan HAM, jenis formasi dan jabatan sesuai pendidikan serta melengkapi data dan form yang tersedia khusus pelamar dengan jenjang pendidikan Dokter, Sarjana, Diploma III dan SLTA sederajat wajib mengunggah dokumen yang dipersyaratkan, apabila telah lengkap pelamar dapat mencetak Kartu Pendaftaran SSCASN 2019.

(Tribunnews.com/Suci Bangun Dwi Setyaningsih)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas