Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesan Presiden saat Cek Program Mekaar di Subang, Sampaikan Soal Jaga Kepercayaan

Presiden Jokowi berpesan pada ibu-ibu yang ikut dalam program Mekaar agar menjaga kepercayaan setelah diberikan modal.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Pesan Presiden saat Cek Program Mekaar di Subang, Sampaikan Soal Jaga Kepercayaan
Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev
Presiden Joko Widodo (Jokowi) ajak dua staf khusus milenialnya, yakni Putri Indahsari Tanjung dan Andi Taufan Garuda Putra meninjau Program Mekaar di Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat, Jumat (29/11/2019) 

Jangan sampai dana yang telah dipinjamkan digunakan untuk membeli kebutuhan di luar modal.

Kecuali kebutuhan tersebut dapat menunjang kesuksesan usaha yang sedang dijalankan.

"Kalau dapat pinjaman 4 juta, gunakan seluruhnya untuk modal kerja. Gunakan semuanya untuk modal usaha," jelas Presiden Jokowi.

"Jangan sampai, Waduh ini ada baju bagus, hanya 200 ribu beli. Atau 100 ribu. Begitu sudah beli uangnya dari (program) Mekaar,pasti akan kemana-mana."

"Ini hati-hati, jangan sampai bantuan pinjaman dari PNM Mekaar dipakai untuk hal-hal yang diluar usaha."

Presiden RI Joko Widodo, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung meninjau proyek pembangunan Pelabuhan Patimban, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Jumat (29/11/2019)
Presiden RI Joko Widodo, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung meninjau proyek pembangunan Pelabuhan Patimban, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Jumat (29/11/2019) (BKIP Kemenhub)

Dalam kunjungan kerja ke Subang tersebut, Presiden Jokowi didampingi oleh beberapa menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Yaitu Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Berita Rekomendasi

Selain itu juga terdapat pimpinan daerah yakni Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum.

Presiden Jokowi juga mengajak Staf Khususnya yang berasal dari kaum milenial yaitu Putri Tanjung dan Andi Taufan Garuda Putra.

(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas