VIRAL Video Rizieq Shihab Telah Tiba di Bandara Juanda Surabaya, Ini Faktanya
Viral video yang bernarasikan kepulangan Rizieq Shihab ke Indonesia. Inilah faktanya.
Penulis: Muhammad Nur Wahid Rizqy
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Reuni 212 telah usai dilaksanakan di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019).
Namun, beberapa hari jelang pelaksanaan Reuni 212, sempat beredar video yang memperlihatkan Rizieq Shihab telah datang di Indonesia.
Video ini pun viral di media sosial.
Diketahui, video yang bernarasi tentang kepulangan Rizieq Shihab ke Indonesia diunggah oleh Channel Youtube Bela Ulama.
Video yang berdurasi 2 menit 20 detik itu memperlihatkan sebuah penyambutan yang dilakukan oleh sekelompok orang.
Terlihat pengamanan yang dilakukan oleh orang-orang yang berada di dalam tempat itu, sembari menunggu sosok yang keluar dari tempat yang diduga adalah sebuah bandara di Jawa Timur.
Video yang sempat viral tersebut memperlihatkan Rizieq Shihab keluar dari sebuah bandara.
Para rombongan menyambutnya dengan membaca Shalawat Nabi.
Beredarnya video ini sempat menimbulkan persepsi di kalangan masyarakat, Rizieq Shihab telah pulang dari Arab Saudi.
Ketua Stering Commitee Panitia Reuni 212, Yusuf Martak memberikan klarifikasi terkait video ini lewat tayangan Kompas TV, Sapa Indonesia Malam.
"Itu kunjungan ke Masjid Ampel Surabaya beberapa tahun yang lalu."
"Beliau dapat undangan secara khusus dari Majid Ampel," ujar Yusuf Martak dalam tayangan Sapa Indonesia Malam, Minggu (1/12/2019).
Diketahui, video yang bernarasikan kepulangan Rizieq Shihab adalah video lama, bukan tentang kepulangannya dari Arab Saudi.
Video ini adalah video penyambutan saat Rizieq Shihab datang di Bandara Juanda, Suarabaya pada 11 April 2017.