Gibran Unggah Minum Es Teh Pakai Plastik, Susi Pudjiastuti Beri Teguran
Anak sulung Presiden Joko Widodo ini sukses menjadi perbincangan warganet setelah membuat sebuah unggahan pada Jumat (6/12/2019).
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Gibran Rakabuming Raka kembali mencuri perhatian publik.
Namun kali ini bukan soal pencalonan dirinya sebagai calon Wali Kota Solo pada kontestasi politik Pilkada 2020.
Anak sulung Presiden Joko Widodo ini sukses menjadi perbincangan warganet setelah membuat sebuah unggahan pada Jumat (6/12/2019).
Gibran mengunggah foto dirinya yang tengah membawa minuman berupa es teh.
Hal yang menarik adalah es teh tersebut diwadahi menggunakan plastik lengkap dengan sedotannya.
• Susi Pudjiastuti Pamerkan Momen Mandi di Sungai dan Makan Kapurung di Kanal Youtubenya
• 5 Kerusakan Alam yang Disebabkan Manusia Sepanjang 2019: Paus Mati dengan 40 Kg Plastik di Filipina
Pada kolom caption, Gibran menuliskan keterangan yang menyatakan kala itu ia baru selesai menunaikan ibadah salat jumat.
"Habis jumatan beli Es Teh dulu," tulisnya melalui akun @gibran_rakabuming.
Unggahan itu pun langsung mendapat beragam komentar
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.