Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Bakal Perkuat dan Tingkatkan Kinerja ASN

“Kami sedang fokus untuk menggalakkan PP 30/2019 agar sistem manajemen kinerja ASN lebih komprehensif,” ucapnya

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Pemerintah Bakal Perkuat dan Tingkatkan Kinerja ASN
Net
Ilustrasi PNS 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Mafani Fidesya Hutauruk

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengabarkan saat ini pemerintah tengah berusaha memperkuat serta meningkatkan kinerja ASN.

Sekretaris Kementerian PANRB Dwi Wahyu Atmaji mengatakan pemerintah akan menerapkan PP Nomor 30/2019 tentang Penilaian Kinerja PNS.

Baca: Kementerian PANRB: Belum Ada Penambahan Libur Hari Jumat Bagi PNS

Hal tersebut diucapkan Sekretaris Kementerian PANRB Dwi Wahyu Atmaji di Jakarta, Rabu (11/12/2019) melalui siaran pers resmi milik KemenPANRB.

“Kami sedang fokus untuk menggalakkan PP 30/2019 agar sistem manajemen kinerja ASN lebih komprehensif,” ucapnya.

Dalam Peraturan Pemerintah tersebut, ia mengatakan penilaian kinerja PNS dilaksanakan dalam suatu sistem manajemen kinerja PNS.

"Nantinya sistem ini mengatur mulai dari perencanaan kinerja, pelaksanaan, pemantauan, pembinaan kinerja, penilaian kinerja, tindak lanjut berupa reward punishment, dan sistem informasi kinerja PNS," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Selanjutnya, ia menjelaskan pelaksanaan rencana kinerja PNS akan didokumentasikan secara periodik.

Selain itu, pejabat yang akan menjadi penilai kinerja PNS melakukan pemantauan secara berkala dan berkelanjutan.

Baca: Sering Bertengkar Dengan Suami, Wanita PNS Ini Nekat Bunuh Diri

Pemantuan ini dilakukan untuk mengetahui kemajuan kinerja PNS agar tidak terjadi keterlambatan dan penyimpangan.

“Sehingga kalau ada permasalahan dapat segera diatasi dan mencapai sasaran dan tujuan yang telah direncanakan semula,” ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas