Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pramugari Garuda Sebut Ari Askhara Punya Banyak Kroco di Garuda: Pak Menteri Tolong Sapu Bersih

Pramugari senior Garuda Indonesia, Yosephine, meminta Menteri BUMN Erick Thohir menyapu bersih Garuda hingga ke akarnya.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Pramugari Garuda Sebut Ari Askhara Punya Banyak Kroco di Garuda: Pak Menteri Tolong Sapu Bersih
Kolase Tribun Jabar (Kompas.com dan Instagram/hennydwisetya)
Kolase Ari Askhara dan awak pesawat. 

TRIBUNNEWS.COM - Pramugari senior Garuda Indonesia, Yosephine, meminta Menteri BUMN Erick Thohir menyapu bersih Garuda hingga ke akarnya.

Yosephine menilai telah banyak jajaran di Garuda yang menjadi kroco dari Ari Askhara.

Hal itu diucapkan Yosephine dalam program iNews Sore yang ditayangkan di Youtube Official iNews, Senin (9/12/2019).

Ia menyebut tidak cukup Erick Thohir menyapu bagian direksi saja.

Yosephine Pramugari Garuda Indonesia
Yosephine Pramugari Garuda Indonesia (Youtube/Official iNews)

"Kami memohon kepada Bapak Menteri kalau bisa disapu bersih sampai akar-akarnya Garuda. Tidak hanya direksi saja, vice president, deputi, chief, itu banyak yang sudah jadi kroco-kroconya AA," ucapnya.

Yosephine menyebut jajaran yang sudah seide dengan Ari Askhara memiliki cara pandang dan pemikiran yang sama dengan Ari Askhara.

"Selama ini memang kalau kita tanya, semuanya sudah tertuang dalam mulut AA, tidak perlu ada work instruction, tidak ada SK," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Ia menyebut, jika tidak dilakukan pembersihan hingga akar, dimungkinkan akan terjadi kerja sama untuk balas dendam.

"Kalau memang masih ada tersisa dari orang-orangnya AA, pasti dia akan bisa membentuk kerajaan baru pelan-pelan. Dan mereka mungkin akan balas dendam, mungkin kepada kami atau kepada teman-teman yang lapor ke BUMN," ucapnya.

Kebijakan Nyeleneh

Pasca dipecat dari jabatan Dirut Garuda Indonesia, model kepemimpinan Ari Askhara juga diungkapkan para karyawan maskapai pelat merah tersebut.

Selain kasus penyelundupan Harley Davidson dan sepeda Brompton, terdapat berbagai kebijakan Ari Askhara yang dianggap merugikan pegawai.

Pramugari Garuda Indonesia lainnya, Jacqualine, menyebut banyak karyawan dan awak kabin Garuda meminta oknum yang sepemikiran dengan Ari Askhara dicopot.

Pramugari Garuda Indonesia, Jacqualine.
Pramugari Garuda Indonesia, Jacqualine. (Youtube/Official iNews)

"Kita lihat dalam keseharian di tempat kerja, banyak kebijakan yang diamini oleh mereka (jajaran yang sepemikiran dengan Ari Askhara), mereka selalu bilang 'kata bapak, kata bapak', yang menyusahkan awak kabin," ucapnya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas