Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Arya Sinulingga Ungkap Erick Thohir Temukan 22 Perusahaan Air Minum Milik BUMN di awal Jabatannya

Arya Sinulingga mengungkapkan, di awal masa jabatan Erick sebagai Menteri BUMN, ternyata sudah ditemukan anak dan cucu perusahaan BUMN yang lain.

Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Arya Sinulingga Ungkap Erick Thohir Temukan 22 Perusahaan Air Minum Milik BUMN di awal Jabatannya
TRIBUNNEWS/ILHAM RIAN PRATAMA
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga 

"Kita punya hotel, ternyata ada 85 hotel di anak cucunya perusahaan BUMN," ungkap Arya.

Sehingga, ia menjelaskan, dari beberapa penemuan itu, mendorong Erick Thohir untuk membuat peraturan menteri (Permen).

Tujuan dari Permen BUMN itu menurutnya, untuk membatasi terbentuknya anak dan cucu perusahaan BUMN.

"Akhirnya Pak menteri membuat Permen, membatasi seperti 'moratorium'," kata Arya.

Permen yang dikatakan Arya itu ternyata sudah dikeluarkan oleh Erick Thohir sebelum kasus penyelundupan Harley Davidson terbongkar.

"Sudah keluar sebelum kasus Garuda," ungkapnya.

"Mungkin awalnya publik biasa saja melihatnya, tapi setelah melihat Garuda, akhirnya publik sadar," lanjut Arya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir mengaku baru mengetahui ada anak usaha Garuda yang bernama Garuda Tauberes Indonesia.

"Yang menarik, dan mohon maaf kalau buat saya menggelitik, ada cucu Garuda namanya PT Garuda Tauberes Indonesia, saya baru tahu," ujarnya, Jumat (13/12/2019).

Erick Thohir sambil tertawa mengaku belum mengetahui PT Garuda Tauberes Indonesia bergerak di bidang apa.

Dikutip dari Kompas.com, PT Garuda Tauberes Indonesia merupakan perusahaan digital di bidang logistik yang baru dirilis pada 11 September 2019.

PT Garuda Tauberes Indonesia berkantor di Gedung Garuda Indonesia Gunung Sahari Jalan Gunung Sahari Raya Nomor 52, Jakarta, 10610.

Tauberes yang dikembangkan oleh Garuda memberi layanan untuk menyambungkan layanan kargo udara dengan agen pengiriman barang kepada masyarakat.

Perusahaan Garuda Tauberes ini menyediakan jasa pemesanan logistik untuk kurir, air cargo gateway, dan payment.

Cucu Usaha Garuda Indonesia yakni PT Garuda Tauberes Indonesia.
Cucu Usaha Garuda Indonesia yakni PT Garuda Tauberes Indonesia. (Tangkapan Layar Kompas TV)
Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas