Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sidang Pembacaan Eksepsi Kivlan Zen Kembali Ditunda

"Kita tunda tanggal 2 Januari 2020," kata hakim ketua Saifuddin Zuhri, di ruang sidang PN Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2019).

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sidang Pembacaan Eksepsi Kivlan Zen Kembali Ditunda
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Kivlan Zen di ruang sidang PN Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat kembali menunda sidang kasus kepemilikan senjata api dan peluru ilegal yang menjerat terdakwa Kivlan Zen.

Semula, sidang beragenda pembacaan eksepsi akan digelar pada Rabu (18/12/2019) ini.

Namun karena alasan kesehatan majelis hakim menunda sidang itu sampai Kamis 2 Januari 2020.

"Kita tunda tanggal 2 Januari 2020," kata hakim ketua Saifuddin Zuhri, di ruang sidang PN Jakarta Pusat, Rabu (18/12/2019).

Dia menjelaskan alasan penundaan sidang karena terdakwa Kivlan sedang menderita sakit.

"Mohon dimaklumi, terdakwa masih sakit. Eksepsi belum bisa dibacakan. Kami harap mudah-mudahan sembuh. Tanggal 2 (Januari) bisa dibacakan eksepsi," kata Saifuddin.

Baca: Penghuni Bekas Rumah Kivlan Zen di Kelapa Gading Mengaku Risih Kerap Didatangi Orang Tak Dikenal

Sementara itu, sebelum persidangan dimulai, Kivlan mengaku masih menderita sakit.

BERITA REKOMENDASI

"Saya belum sehat. Saya kira majelis hakim melihat kondisi saya. Sebenarnya saya mau baca sendiri eksepsi saya, tapi saya minta maaf," ujar Kivlan.

Sebelumnya, Kivlan telah datang di persidangan sekitar pukul 10.00 WIB.

Dia datang menggunakan kursi roda yang didorong oleh tim penasihat hukum.

Untuk diketahui, majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat telah mengeluarkan penetapan pengadilan terkait perubahan status penahanan atas nama terdakwa, Kivlan Zen.

Berdasarkan surat penetapan dari majelis hakim PN Jakarta Pusat bernomor 960/Pen.Pid.Sus-TPK/2019/PN Jkt.Pst, mantan Kepala Staf Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat itu kini berstatus menjalani tahanan rumah.


Status tahanan rumah itu mulai berlaku sejak 12 Desember 2019 sampai dengan 26 Desember 2019. Kivlan ditahan atas dakwaan kepemilikan senjata api dan amunisi ilegal

Sebelum mendapatkan status tahanan rumah, Kivlan Zen sempat mendekam di rumah tahanan Mapolda Metro Jaya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas