Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Driver Ojol Pertama di Indonesia Berkaca-kaca saat Sampaikan Pesan Ini untuk Nadiem Makarim

Driver ojek online pertama di Indonesia (ojol) Mulyono memberikan sebuah pesan untuk Nadiem Makarim.

Editor: Lita Andari Susanti
zoom-in Driver Ojol Pertama di Indonesia Berkaca-kaca saat Sampaikan Pesan Ini untuk Nadiem Makarim
TRIBUN/DANY PERMANA
Nadiem Makarim saat memberikan sambutan dalam acara konferensi pers kerjasama GoJek dan Pemkab Banyuwangi di Jakarta, Rabu (15/11/2017). GoJek dan Pemkab Banyuwangi bekerjasama untuk memperkuat sektor kesehatan, UMKM dan layanan transportasi. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

TRIBUNNEWS.COM - Driver ojek online pertama di Indonesia (ojol) Mulyono mengungkap sosok yang paling bersejarah dalam hidupnya.

Sosok tersebut adalah mantan CEO Gojek, Nadiem Makarim.

Ini lantaran Mulyono merasa bahwa Nadiem Makarim telah memberikan pekerjaan terhadap dirinya.

"Nadiem Makarim, karena dari seorang Nadiem Makarim saya dikasih peluang dikasih pekerjaan tambahan waktu itu," ujar Mulyono.

 Mengenal Maxim, Pesaing Baru Grab dan Gojek Asal Rusia yang Tuai Kontroversi

Driver ojol pertama Mulyono bersama dengan Uya Kuya
Driver ojol pertama Mulyono bersama dengan Uya Kuya (Tangkap Layar Youtube Uya Kuya TV)

Jika tidak mengenal Nadiem Makarim, Mulyono merasa jalan hidupnya tidak akan berubah.

"Mungkin kalau saya nggak kenal dengan Nadiem Makarim sampai sekarang saya belum opang (ojek pangkalan)," paparnya.

Lantas Mulyono memberikan ucapan terima kasih kepada Nadiem Makarim karena telah membuka lapangan pekerjaan.

 Cerita Sedih Driver Ojol Pertama di Indonesia, Pernah Dikalungin Senjata Tajam hingga Ditempeleng

Go-jek berdiri dibidang penyedia jasa transportasi melalui panggilan telepon sejak 2010. Didirikan oleh Nadiem Makarim, kini Go-Jek telah menjadi on-demand mobile platform.
Go-jek berdiri dibidang penyedia jasa transportasi melalui panggilan telepon sejak 2010. Didirikan oleh Nadiem Makarim, kini Go-Jek telah menjadi on-demand mobile platform. (www.tribunnews.com)
BERITA REKOMENDASI

"Oke kalau Pak Nadiem Makarim lihat mau bilang apa," ujar Uya Kuya.

"Saya cuma bisa berucap makasih Pak Nadiem sudah membuka lapangan pekerjaan di Gojek," tutur Mulyono.

Baca selengkapnya>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>

Sumber: Tribun Palu
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas