Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratna Sarumpaet Bebas Bersyarat Setelah Dipenjara 15 Bulan: Pokoknya Saya Bahagia

Terdakwa kasus penyebaran berita bohong atau hoaks Ratna Sarumpaet dinyatakan bebas bersyarat. Ia pun mengaku senang atas pembebasannya.

Penulis: Rica Agustina
Editor: Sri Juliati
zoom-in Ratna Sarumpaet Bebas Bersyarat Setelah Dipenjara 15 Bulan: Pokoknya Saya Bahagia
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Ratna Sarumpaet dijumpai di kediamannya, Jalan Kampung Melayu Kecil 5, Bukit Duri, Jakarta Selatan, Kamis (26/12/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Terpidana kasus penyebaran berita bohong atau hoaks Ratna Sarumpaet telah bebas bersyarat dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) perempuan kelas IIA, Pondok Bambu, Jakarta Timur, Kamis (26/12/2012).

Ratna Sarumpaet dinyatakan bebas bersyarat setelah syarat permohonan dikabulkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenhukham).

Ibunda artis Atiqah Hasiholan pun mengaku bahagia sudah bebas dari penjara.

"Pokoknya saya bebas dan saya bahagia," kata Ratna Sarumpaet dilansir dari kanal YouTube Kompastv, Kamis (26/12/2019).

Saat pembebasan, Ratna Sarumpaet terlihat menggunakan kemeja berwarna biru muda dan jilbab berwarna krem.

Ia didampingi dua pengacaranya dan anaknya, Atiqah Hasiholan.

Tawa Ratna Sarumpaet dan Atiqah Hasiholan di kediaman Ratna di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (26/12/2019).
Tawa Ratna Sarumpaet dan Atiqah Hasiholan di kediaman Ratna di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (26/12/2019). (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

Atiqah Hasiholan mengaku senang atas kebebasan ibunya.

Berita Rekomendasi

"Iya betul (bebas), pokoknya saya sebagai anak happy-lah," ungkapnya saat dihubungi Tribunnews.com, Kamis (26/12/2019).

Diketahui, sebelumnya Ratna Sarumpaet menjalani hukuman penjara selama 15 bulan terhitung sejak 15 Oktober 2018 lalu.

Ia divonis dua tahun penjara.

Vonis hukuman tersebut lebih rendah dari tuntutan jaksa, yakni enam tahun penjara.

Ratna Sarumpaet dipenjara setelah dirinya mengaku berbohong telah dikeroyok sejumlah orang, Jumat (21/9/2018).

Ia menyebut, dirinya mengalami kejadian pemukulan di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Jawa Barat pada pukul 18.50 WIB.

Ratna Sarumpaet lebam
Ratna Sarumpaet lebam (Polda Jabar, Twitter @RachelMaryam)

Foto wajah Ratna Sarumpaet dalam kondisi lebam pun tersebar luas di media sosial.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas