Cari Plt Juru Bicara, KPK Susuri Rekam Jejak 1.641 Pegawai
Kata Firli, perlu ada keputusan bersama lima pimpinan lembaga antirasuah untuk menentukan sosok yang tepat sebagai plt juru bicara.
Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah menelusuri rekam jejak pegawai.
Hal itu dilakukan dalam rangka mencari pelaksana tugas (plt) juru bicara yang baru saja ditinggal Febri Diansyah.
"Sabar, kan kita cari Plt Jubir KPK, masa sih dari 1.641 pegawai KPK tidak ada yang kompeten, pasti adalah. Tapi kan 5 pimpinan harus menilai nilai, menelusuri rekam jejak," kata Ketua KPK Firli Bahuri kepada wartawan, Jumat (27/12/2019).
Firli yakin ada banyak pegawai KPK yang berkompeten untuk menjabat sebagai plt juru bicara.
Hanya saja ia tidak ingin tergesa-gesa mencari sosok pengganti Febri Diansyah untuk sementara waktu.
Baca: Ketua KPK Dinilai Wajar Tunjuk Juru Bicara Baru
Kata Firli, perlu ada keputusan bersama lima pimpinan lembaga antirasuah untuk menentukan sosok yang tepat sebagai plt juru bicara.
"Kita ambil putusan bersama secara bulat," kata Firli.
Seirama dengan Firli, Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango mengatakan bakal mendiskusikan soal pengganti sementara jubir KPK dengan pimpinan lainnya Jumat (27/12/2019) ini.
Ia belum dapat memastikan apakah plt jubir KPK akan ditentukan pada hari ini atau tidak.
"Insyaallah segera kami diskusikan," kata Nawawi ketika dikonfirmasi terpisah.
Diketahui, Febri Diansyah resmi mundur dari jabatannya sebagai juru bicara KPK pada Kamis (26/12/2019) kemarin.
Ia hanya akan menjabat sebagai kepala biro humas KPK setelah adanya polemik rangkap jabatan yang dipersoalkan pimpinan KPK periode 2019-2023.
Jabatan juru bicara KPK saat ini masih kosong dan nantinya akan dilelang serta diseleksi ulang oleh pimpinan periode 2019-2023.
Febri berharap siapapun sosok penggantinya sebagai jubir, dapat membuat KPK tetap terbuka di depan publik.
"Harapannya, siapapun nanti yang menjadi Juru Bicara KPK, siapapun nanti yang akan mengisi posisi ini, saluran komunikasi publik sebagai tools atau sebagai sarana pertanggungjawaban kerja KPK pada masyarakat, kami harapkan itu masih menjadi frame dan konsep berfikir yang clear," ucap Febri kemarin.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.