Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Disinggung Figur-figur di BUMN, Erick Thohir Samakan Tim Kerjanya dengan Film Avengers

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menyamakan lingkup kerjanya seperti film dari Amerika, yakni Avengers.

Editor: Claudia Noventa
zoom-in Disinggung Figur-figur di BUMN, Erick Thohir Samakan Tim Kerjanya dengan Film Avengers
YouTube Beri Satu
Erick Thohir 

TRIBUNNEWS.COM - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir menyamakan lingkup kerjanya seperti film dari Amerika, yakni Avengers.

Dikutip TribunWow.com dari Youtube tvOneNews, Kamis (26/12/2019), pernyataan dari Erick Thohir muncul ketika disinggung soal figur-figur yang menjabat di BUMN.

Seperti yang diketahui, Erick Thohir melakukan perombakan besar-besaran untuk pengurus perusahaan-perusahaan milik negara tersebut.

 Erick Thohir Lelang 6 Jabatan Petinggi di BUMN, Ini Syarat, Formasi, dan Tata Cara Daftarnya

 

Seperti munculnya nama Basuki Tjahaja Purnama atau yang dikenal Ahok sebagai Komisaris PT Pertamina, meski sempat menuai kontroversi.

Dan yang terbaru yakni, penunjukkan Zulkifli Zaini sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) dan beserta jajarannya.

Menurut Erick Thohir orang-orang yang dipilih ataupun dipertahankan merupakan figur yang baik dan tentunya kompeten.

"Ini kan menurut saya figur-figur yang baik," ujar Erick Thohir.

Berita Rekomendasi

Erick Thohir mengaku jika dirinya membutuhkan orang-orang baik tersebut untuk membantu dalam mengelola 140 perusahaan BUMN dengan cara baik juga.

"Karena tadi kuncinya me-manage 140 BUMN tak mungkin dimanage sendiri, kita bentuk tim yang baik lah," jelasnya.

Namun yang menjadi pertanyaan, bagaimana cara dari Erick Thohir untuk menyatukan figur-figur yang pastinya punya sifat-sifat yang berbeda.

BACA ARTIKEL SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas