Menkominfo Merapat ke Kantor Menko Polhukam
Johnny mengatakan idealnya, jaringan komunikasi yang dinamai Jaringan Aman Mandiri (JAM) tersebut nantinya dibangun sendiri oleh negara.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate mengatakan saat ini pemerintah masih membahas terkait dengan pembangunan jaringan komunikasi yang aman untuk keperluan taktikal dan operasional negara.
Johnny mengatakan idealnya, jaringan komunikasi yang dinamai Jaringan Aman Mandiri (JAM) tersebut nantinya dibangun sendiri oleh negara karena menyangkut keamanan negara.
Ia mengatakan, meski waktu yang dibutuhkan pemerintah untuk membangun satu jaringan aman nasional masih panjang, namun saat ini setiap matra di Tentara Nasional Indonesia telah memiliki jaringan amannya masing-masing.
Baca: Kasus Novel Baswedan, Mahfud MD: Biarlah Pengadilan yang Buka Tabir hingga Peran Dua Pelaku
Baca: Menlu, Menko Polhukam, hingga Jaksa Agung Hadiri Open House Natal di Rumah Mensos
Johnny mengatakan, lamanya waktu yang dibutuhkan untuk membangun jaringan tersebut disebabkan antara lain perlunya penelitian dan koordinasi dengan semua kementerian dan lembaga.
"Karena ini ada dua, yang satu terkait dengan pertahanan dan keamanan dan yang satu terkait pelayanan pemerintahan dan operasional," kata Johnny usai menghadiri Rapat Paripurna Tingkat Menteri (RPTM) di kantor Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polhukam) Jakarta Pusat pada Senin (30/12/2019).
Ia mengatakan, belum menargetkan kapan jaringan tersebut selesai karena menurutnya saat ini pemerintah masih menyusun perencanaan terkait hal tersebut.
"Belum, ini baru diskusi tahap pertama. Masih disusun perencanaannya karena ini satu yang sangat jangka panjang dan strategis," kata Johnny.
Dalam rapat tersebut, hadir pula Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Kemanan Mahfud MD, Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian, dan Dirjen Pothan Kemhan Bondan Tiara Sofyan.