Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris, Ada Peluang Bekerja Jadi Copywriter hingga Leksikograf

Peluang kerja lowongan lulusan sarjana sastra inggris terbaik mulai dari penulis hingga manajer website dan jurnalis atau wartawan

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Ifa Nabila
zoom-in Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris, Ada Peluang Bekerja Jadi Copywriter hingga Leksikograf
Pixabay.com/DariuszSankowski
Ilustrasi Prospek Kerja Lulusan Sastra Inggris, Ada Peluang Bekerja Sebagai Copywriter dan Leksikograf 

TRIBUNNEWS.COM - Sastra Inggris termasuk ilmu pengetahuan yang menjadi jurusan atau program studi favorit di tingkat perguruan tinggi.

Beberapa lulusan Sastra Inggris banyak yang memilih melanjutkan pendidikan ke jenjang pancasarjana dengan jurusan pengajaran, jurnalisme, kepustakawanan, hingga hukum.

Selain itu, lulusan bahasa Inggris dapat memutuskan untuk mengambil studi lebih lanjut di bidang lain.

Bidang lain tersebut yakni pemasaran dan manajemen, keuangan, manajemen sumber daya manusia dan bisnis.

Namun untuk kamu yang ingin langsung bekerja, tenang saja.

Ilustrasi Sastra 1242354
Ilustrasi Sastra (Pixabay.com/voltamax)

Berikut beberapa peluang pekerjaan untuk kamu lulusan Sastra Inggris sebagaimana dikutip dari Prospects.ac.uk, Jumat (3/1/2020).

1. Copywriter digital (Digital copywriter)

Berita Rekomendasi

Copywriter digital merupakan pekerjaan yang menghasilkan konten tulisan untuk halaman website.

Tugas utama menghasilkan tulisan yang dapat membuat pembaca termotivasi untuk melakukan sesuatu.

Misal pembaca akan membeli produk atau layanan.

Kamu juga dapat menulis salinan dalam bahasa Inggris atau sebaliknya terkait informasi merek, industri, atau suatu masalah.

Masalah gaji, untuk copywriter junior wilayah Eropa sekira 22.000 Euro pertahun atau Rp 341 juta.

2. Asisten editorial (Editorial assistant)

Sangat cocok untuk kamu yang memiliki keterampilan tata bahasa dan komunikasi.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas