Kronologi Lengkap Penangkapan Komisioner KPU, Wahyu Setiawan: Minta Uang Rp 900 Juta
Komisioner KPU, Wahyu Setiawan menjadi tersangka atas penerimaan hadiah sejumlah uang untuk meloloskan Harun Masiku sebagai Penganti Antar Waktu
Penulis: Muhammad Nur Wahid Rizqy
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan kegiatan operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan seorang komisioner KPU, Wahyu Setiawan di Gedung KPK, Kamis (9/1/2020).
Dikutip dari Breaking News Kompas TV, Wakil Ketua KPK, Lili Pintauli Siregar mengatakan, OTT yang dilakukan KPK terkait temuan penerimaan janji atau hadiah terhadap penetapan kepada anggota DPR RI yang terpilih pada periode 2019-2024.
Dalam OTT ini, KPK berhasil mengamankan delapan orang di Jakarta, Depok dan Banyumas, Rabu (8/1/2020) dan Kamis (9/1/2020).
"Inisial yang ditangkap adalah WSE Komisioner KPU, kemudian ada ATF, ini adalah mantan anggota bawaslu, dia juga orang kepercayaan WSE."
"Kemudian ada SAE, dia pihak swasta, kemudian ada DNI, seorang pengacara, kemudian ada RTO yang merangkap sebagai asisten WSE," kata Lili Siregar
"Lalu ada IDA keluarga dari WSE dan ada inisial WBU keluarga WSE dan I driver dari SAE," tambahnya.
Diketahui, WSE adalah Wahyu Setiawan, ATF adalah Agustiani Tio Fridelina, dan SAE, Saeful.
Kronologi Penangkapan
KPK menerima informasi adanya transaksi dugaan permintaan uang oleh Wahyu Setiawan kepada Agustiani Tio Fridelina, Rabu (8/1/2020).
KPK kemudian mengamankan Wahyu Setiawan dan RTO di Bandara Soekarno Hatta pukul 12.55 WIB.
Secara paralel, tim KPK secara terpisah juga mengamankan Agustiani Tio Fridelina di rumah pribadinya di Depok pada pukul 13.14 WIB.
Dalam OTT tersebut, KPK berhasil mengamankan Agustiani Tio Fridelina dan menemukan uang sebesar Rp 400 juta.
"Dan ATF (Agustiani Tio Fridelina), tim KPK mengamankan uang sebesar Rp 400 juta dalam bentuk mata uang Singapura dan buku rekening yang diduga terkait dengan perkara," ujar Lili.
Selain itu, KPK juga mengamankan Saeful, DON dan I di restoran Jalan Sabang jakarta pada pukul 13.26 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.