Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Videonya Diputar di Mata Najwa, Lutfi si 'Pembawa Bendera': Disuruh Jongkok, Disetrum Setengah Jam

Pemuda pembawa bendera merah putih saat aksi demo menolak Undang-undang KPK Hasil Revisi, Lutfi Alfiandi mengungkap pengakuan mengejutkan.

Editor: Tiffany Marantika Dewi
zoom-in Videonya Diputar di Mata Najwa, Lutfi si 'Pembawa Bendera': Disuruh Jongkok, Disetrum Setengah Jam
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Pemuda melakukan Aksi Tolak RKUHP di belakang Gedung DPR/MPR, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (25/9/2019). Pemuda pembawa bendera merah putih saat aksi demo menolak Undang-undang KPK Hasil Revisi, Lutfi Alfiandi mengungkap pengakuan mengejutkan. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemuda pembawa bendera merah putih saat aksi demo menolak Undang-undang KPK Hasil Revisi, Lutfi Alfiandi mengungkap pengakuan mengejutkan.

Pemuda yang kerap disapa Luthfi itu mengaku dipukul hingga disetrum selama setengah jam oleh pihak kepolisian.

Dilansir TribunWow.com, Luthfi menyatakan hal itu dilakukan pihak kepolisian untuk memaksanya mengaku telah melempari batu ke arah petugas saat demo berlangsung.

Video pernyataan Luthfi itu diputar dalam acara Mata Najwa, Rabu (22/1/2020).

 

Mulanya, Luthfi menceritakan kronologi penangkapannya.

Luthfi mengaku dirinya ditangkap oleh aparat polisi berpakaian preman dari Polres Jakarta Barat.

"Pada saat saya mainan HP begini, tiba-tiba langsung di-bekep ama petugas berpakaian preman gitu, langsung dibawa ke dalem," ucap Luthfi.

Berita Rekomendasi

Kala itu, Luthfi yang tak paham kesalahannya digiring ke kantor polisi tanpa diberi penjelasan.

"Enggak dikasih penjelasan saya ini ngapain gitu dan segala macam," kata Luthfi.

"Jadi langsung ditangkap dan dibawa ke atas."

Baca Selengkapnya >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas