Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fit and Proper Test di DPP PDIP Hari Ini Tak Hanya untuk Wilayah Solo

Bukan hanya Solo yang dipanggil fit and proper di DPP PDIP. Banyak wilayah lain. Tak ada yang spesial. Proses equal treatment,

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Fit and Proper Test di DPP PDIP Hari Ini Tak Hanya untuk Wilayah Solo
TRIBUNNEWS/SENO
Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP PDIP Bambang Wuryanto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fit and proper test atau uji kelayakan yang digelar PDI Perjuangan (PDIP) pada hari ini, Senin (10/2/2020), ternyata tak hanya bagi para kader yang berkontestasi di wilayah Solo saja. Namun mencakup wilayah lainnya pula.

"Bukan hanya Solo yang dipanggil fit and proper di DPP PDIP. Banyak wilayah lain. Tak ada yang spesial. Proses equal treatment," ujar Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto, ketika dikonfirmasi, Senin (10/2/2020).

Bambang Pacul, begitu ia disapa, membenarkan apabila hari ini digelar uji kelayakan bagi calon wali kota Solo. Ia mengatakan uji kelayakan tersebut akan dilakukan pukul 13.00 WIB.

Baca: Senyum dan Bungkamnya Gibran Jelang Fit and Proper Test di DPP PDIP

"Iya benar (uji kelayakan bagi calon wali kota Solo, - red). Jam 13.00 WIB," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, mobil Toyota Innova warna hitam nampak berputar balik di depan Kantor DPP PDI Perjuangan (PDIP), Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (10/2/2020).

Mobil berplat nomor B 1024 RFQ tersebut kemudian merapat di samping trotoar tempat pintu khusus pejalan kaki kantor DPP PDIP berada.

Baca: TKA China di Bekasi Dipastikan Bebas Virus Corona

Setelahnya, sinar terik matahari menyinari sosok yang keluar dari pintu mobil tersebut sekira pukul 12.57 WIB.

Berita Rekomendasi

Dia adalah Gibran Rakabuming Raka, putra sulung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Gibran mengenakan kemeja merah lengan panjang yang digulung hingga bagian siku.

Baca: DPRD DKI Minta Anies Pikir Ulang Pakai Monas Jadi Lintasan Balap Formula E

Busananya dipadukan dengan celana panjang dan sepatu pantofel warna hitam.

Teriakan awak media yang meminta agar dirinya berkomentar hanya direspon oleh senyuman dari pengusaha Markobar tersebut.

Mulutnya bungkam dan langsung memasuki kantor DPP PDIP.

Adapun kehadirannya adalah untuk mengikuti fit and proper test atau uji kelayakan selaku bakal calon wali kota Solo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas