Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SNMPTN 2020: Ini 10 Tahap Pendaftarannya, Siswa Bisa Memilih Maksimal 2 Program Studi Saat Mendaftar

SNMPTN 2020 sudah dimulai sejak kemarin Jumat (14/2/2020), simak informasi mengenai tata cara, ketentuan hingga jadwal pengumuman seleksi SNMPTN 2020.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in SNMPTN 2020: Ini 10 Tahap Pendaftarannya, Siswa Bisa Memilih Maksimal 2 Program Studi Saat Mendaftar
(KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo)
SNMPTN 2020.(KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo) 

2. Kemudian siswa memilih menu pendaftaran SNMPTN.

3. Setelah itu siswa mengisi pilihan PTN dan pilihan program studi.

Siswa diberikan kesempatan paling banyak memilih 2 program studi.

Siswa bisa memilih 2 program studi dalam 1 PTN atau memilih masing masing 1 program studi dari 2 PTN, alternatif terakhirnya siswa hanya memilih 1 program studi pada 1 PTN.

4. Khusus siswa yang memilih program studi seni dan olahraga, harus mengunggah dokumen portofolio sesuai program studi pilihannya.

Template portofolio pengunggahan dokumen terdapat di laman pendaftaran SNMPTN.

5. Bagi siswa yang memiliki prestasi tambahan, siswa bisa mengunggah dokumen prestasi tambahan yang dimiliki.

BERITA REKOMENDASI

6. Kemudian siswa diwajibkan melengkapi isian data diri, identitas orang tua dan data ekonomi keluarga.

7. Jika diperlukan siswa juga mengisi data ketuaan.

8. Siswa yang diminta untuk menyetujui pernyataan keikutsertaan SNMPTN dengan memberi tanda centang (v) pada kolom yang tersedia.

9. Siswa yang sudah melakukan finalisasi pendaftaran, kemudian melanjutkan tahap dengan mencetak kartu tanda peserta sebagai bukti peserta SNMPTN 2020.

10. Jika siswa sudah melakukan finalisasi dan cetak kartu, siswa tidak bisa melakukan perubahan data dengan alasan apapun.


Pengumuman ini disampaikan oleh ketua LTMPT, Mohammad Nasih melalui siaran pers pada 14 Februari 2020.

Pengumuman hasil seleksi SNMPTN dilakukan pada tanggal 4 April 2020.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas