Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aa Gym Keliling Kampung Pakai Sepeda dan Toa Sosialisasikan Bahaya Corona

Dalam video tersebut, Aa Gym menceritakan bertambahnya penduduk Indonesia yang positif corona.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Aa Gym Keliling Kampung Pakai Sepeda dan Toa Sosialisasikan Bahaya Corona
Tribun Jabar/M Syarif Abdussalam
KH Abdullah Gymnastiar yang akrab disapa Aa Gym 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Mengenakan masker, baju pelindung, serta menenteng pengeras suara, KH Abdullah Gymnastiar atau akran disapa Aa Gym berjalan dan mencuri perhatian warga yang tengah mengobrol.

Pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhid (DT) itu kemudian menyapa warga dan menyosialisasikan bahaya corona serta apa yang sebaiknya masyarakat lakukan.

“ Corona, virus itu ada di mana-mana. 85 persen yang punya virus itu tidak terlihat sakit,” ujar Aa Gym dalam video yang diunggal Kholis Malik dalam akun Twitternya, @kholismalik, 22 Maret 2020 pukul 21.02 WIB.

Tangkapan layr Aa Gym membawa pengeras suara dan menyosialisasikan social distancing pada warga. (instagram).
Tangkapan layr Aa Gym membawa pengeras suara dan menyosialisasikan social distancing pada warga. (instagram). ()

Ajak warga tinggal di rumah, hentikan penyebaran corona

Dalam video tersebut, Aa Gym menceritakan bertambahnya penduduk Indonesia yang positif corona.

Untuk itu ia mengajak masyarakat menghentikan penyebaran virus ini.

“Caranya sederhana biar ga kena virus. Tinggal di rumah sekuat tenaga, karena semua orang bisa menyebarkan virus,” ungkapnya.

Baca: Pangeran Charles Positif Covid-19, Begini Cara Harry dan Meghan Jalani Karantina Saat Wabah Corona

Berita Rekomendasi

Ia menambahkan, kalaupun keluar, seperlunya saja. Jangan lupa, jaga jarak. Paling dekat 1-2 meter. Ketika kembali ke rumah, langsung cuci tangan.

Aa Gym pun melarang warga mendatangi kerumunan-kerumunan. Jika masyarakat Indonesia kompak 2 minggu di rumah saja, virus ini tidak akan menular lagi.

“Bapak, ibu, kasih tahu ke yang lain ya. Jangan lupa banyak zikir, doa, shalat juga ga apa-apa di rumah saja,” tuturnya.

Dalam unggahan tersebut, Kholis menuliskan caption: "kalau semua dai kondang melakukan seperti yg di lakukan oleh @Aagym ini sy yakin bisa efektif pelaksanaan social distancingnya. Tks Aa."

Bantu pemerintah perangi corona

Aa Gym mengatakan, sosialisasi yang dilakukannya ke warga dengan cara berkeliling menggunakan sepeda atau berjalan kaki dengan jarak aman, tak lebih karena ingin membantu pemerintah.

“Kita bantu pemerintah agar masyarakat lebih paham, bisa menyikapi musibah ini,” tuturnya.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas