Kisah Video Viral: Dua Pemudik Sembunyi di Tumpukan Krupuk, Cengar-cengir Kepergok Petugas
Modusnya, penumpang sembunyi di bawah tumpukan kerupuk yang ditutup terpal warna biru.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Jagat media sosial Instagram dihebohkan oleh viralnya sebuah video pemudik yang nekat pulang kampung dengan bersembunyi diantara tumpukan kerupuk yang diangkut sebuah truk.
Kisah dua pemudik nekat dalam video tersebut diunggah oleh akun Instagram @beritacilegon, pada hari Kamis (30/4/2020).
Video mempertontonkan pikap angkutan barang. Postingan tersebut telah dibagikan oleh pengguna akun sosial media Instagram lainnya.
Video tersebut telah ditonton lebih dari 38 ribu tayangan itu mendapat berbagai respon dari warganet.
Pengunggah video menjelaskan video yang viral baru-baru ini itu warga mencoba mengelabui petugas untuk menyeberang via Pelabuhan Merak.
Baca: Mbak Tutut: Ibu Tien Soeharto Meninggal Bukan Karena Tertembak
“Nah Ini Dia!,
Truk mengangkut penumpang di bak belakang mencoba mengelabui petugas penjagaan arus mudik agar dapat menyeberang via Pelabuhan Merak,” tulisnya.
Baca: Berkas Kasus Narkoba Vitalia Sesha Sudah Diserahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Barat
“Modusnya, penumpang sembunyi di bawah tumpukan kerupuk yang ditutup terpal warna biru,” tambahnya.
“Untuk diketahui, saat ini Pelabuhan Merak sudah ditutup untuk angkutan penumpang.
Namun kapal penyeberangan masih beroperasi untuk mengangkut kendaraan bermuatan logistik,” jelasnya pada postingan.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Video Viral: 2 Pemudik Sembunyi di Bawah Tumpukan Krupuk. Cengar-cengir Kepergok Petugas
Editor: Suyanto