Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KSAL Segera Pensiun, Ini Daftar 7 Perwira TNI AL yang Berpotensi Menggantikan

Suksesi di tubuh TNI seiring segera pensiunnya Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji bakal terjadi.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Daryono
zoom-in KSAL Segera Pensiun, Ini Daftar 7 Perwira TNI AL yang Berpotensi Menggantikan
Warta Kota/henry lopulalan
Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) usai dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/5). Laksamana TNI Siwi Sukma Adji dilantik menjadi KSAL menggantikan Laksamana TNI Ade Supandi yang memasuki masa pensiun. (Wartakota/Henry Lopulalan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Suksesi di tubuh TNI seiring segera pensiunnya Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji bakal terjadi. 

Diketahui, Laksamana TNI Siwi Sukma Adji akan segera memasuki masa pensiun pada bulan Mei 2020. 

Hingga saat ini belum ada informasi siapa sosok yang disiapkan untuk menggantikan Siwi memimpin matra laut ke depannya. 

Namun, Tribunnews.com telah merangkum nama-nama perwira tinggi TNI bintang tiga di matra laut yang kemungkinan berpeluang menggantikan Siwi. 

Baca: Peneliti Nilai Pandemik Covid-19 Akan Pengaruhi Kriteria Suksesor KSAL dan KSAU

Dari matra laut, terdapat tujuh nama perwira yang memiliki bintang tiga atau setara dengan pangkat Laksamana Madya. 

Berikut nama-nama perwira tersebut dan profilnya :

1. Wakil KSAL Laksamana Madya TNI Mintoro Yulianto

BERITA REKOMENDASI

Mintoro, pria kelahiran Cimahi, Jawa Barat pada 57 tahun yang lalu tersebut merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXXI atau tahun 1986. 

Saat berpangkat Laksamana Muda atau bintang dua, Mintoro pernah menjabat sebagai Tenaga Ahli Pengkaji Bidang Sumber Kekayaan Lemhanas pada 2018. 

Pada tahun yang sama, ia kemudian diangkat menjadi Panglima Komando Armada II sebelum akhirnya dipromosikan menjadi bintang tiga dengan menjabat Wakil Kepala Staf Angkatan Laut. 

 2. Kepala Badan Keamanan Laut (Kabakamla) Laksamana Madya TNI Aan Kurnia

Aan Kurnia merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke- XXXII atau tahun 1987.


Saat ini pria asli Kepulauan Riau tersebut masih berusia 54 tahun. 

Saat berpangkat Laksamana Muda atau bintang dua, Aan pernah menjabat sebagai Pangkolinlamil (2015-2016), Pangarmabar (2016-2018) sebelum diangkat sebagai Asops KSAL (2018).

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas