Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ridwan Kamil: Kita Sedang ''Perang'' Melawan Covid-19, Semua Harus Turun Bela Negara

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut kini Indonesia sedang berada dalam situasi perang.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Sanusi
zoom-in Ridwan Kamil: Kita Sedang ''Perang'' Melawan Covid-19, Semua Harus Turun Bela Negara
Chaerul Umam
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut kini Indonesia sedang berada dalam situasi perang.

Perang yang dimaksud yaitu perang melawan virus Corona atau Covid-19.

"Kita ini lagi situasi perang. Kalau dulu perangnya melawan penjajah sekarang perangnya melawan musuh yang bernama Covid-19," kata Ridwan Kamil dalam silaturahmi virtual, Rabu (27/5/2020).

Baca: Hari Kedua Setelah Libur Lebaran, Situasi Lalu Lintas di DKI Jakarta Masih Lancar

Baca: Perlu Kajian Komprehensif untuk Kenormalan Baru

Ridwan mengatakan semua elemen masyarakat wajib bela negara untuk mengalahkan virus Corona.

Paling tidak, masyarakat harus disiplin menaati anjuran pemerintah tentang protokol kesehatan.

"Kalau perang semua harus turun bela negara, membantu memperjuangkan kemenangan," ujarnya.

Berita Rekomendasi

"Yang di depan ada dokter, tenaga kesehatan. Kita yang di belakang bela negara dengan harta, kita menyumbangd dengan tenaga kita jadi relawan, dengan ilmu kita menyumbangkan solusi dan sisanya kita bela negara menyumbangkan diri kita dengan kedisiplinan menjauhi kerumunan," imbuhnya.

Di samping berikhtiar, pria yang akrab disapa RK itu juga mengingatkan senantiasa berdoa agar Indonesia segera melewati masa pandemi Covid-19.

"Mudah-mudahan dengan ikhtiar dan doa kita bisa melewati pandemi Covid ini bersama-sama," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas