Pemerintah Akan Berhati-hati Buka Sektor Pariwisata Saat New Normal
Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif, Wishnutama Kusubandio mengatakan pembukaan sektor pariwisata tersebut tidak permanen.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews Taufik Ismail
TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Pemerintah berencana membuka sektor pariwisata pada masa new normal.
Sejumlah daerah yang kasus penyebaran coronanya menurun akan diberikan izin untuk membuka tempat wisata.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif, Wishnutama Kusubandio mengatakan pembukaan sektor pariwisata tersebut tidak permanen.
Bila kasus Covid-19 di daerah tersebut kembali meningkat maka sektor pariwisata akan kembali ditutup.
"Ya tentunya pak Presiden juga sudah pernah menyampaikan juga kalau misalnya positif covid naik lagi ya diberhentikan lagi gitu ya," kata Wishnutama usai rapat terbatas, Kamis (28/5/2020).
Baca: Cegah Penyebaran Covid-19, Kemendikbud Dorong Pemda Terapkan PPDB 2020 Secara Daring
Menurut Whisnutama protokol kesehatan akan diterapkan secara ketat di sektor pariwisata nantinya.
Pemerintah saat ini sedang menyusun standar operasional prosedur (SOP) yang akan diterapkan. Apabila ada tempat wisata, termasuk hotel, restoran, dan lainnya yang melanggar, maka izinnya akan dicabut.
"Tentunya kalau ada yang melanggar kami juga akan berkoordinasi dengan Pemda. Jangan sampai ada yang melanggar. Ini harus disiplin sekali menurut saya, pelaksanaan SOP ini atau protokol ini harus betul-betul disiplin dari airportnya dari hotel segala macam dan ini tentunya harus punya konsekuensi yang tinggi. kalau perlu misalnya izinnya dicabut gitu ya kalau melanggar, tidak mematuhi protokol kesehatan yang kita tetapkan," tuturnya.
Baca: Jadi Korban Badai Corona, Air Asia Indonesia Rumahkan 873 Karyawan
Pemerintah menurut Wishnutama sangat berhati-hahi dalam rencana membuka sektor pariwisata.
Ada sejumlah tahapan yang harus dilalui sebelum sektor pariwisata dibuka di sejumlah daerah.
"Betul-betul harus kita review tahapan-tahapan tersebut, sehingga pada saatnya nanti terbuka atau mulai buka secara bertahap itu confindence nya ada dan itu salah satu bagian daripada strategi promosi kita bagaimana kita giring confidence itu adalah hal yang penting," katanya.
Mengenal New Normal Beserta Panduan Pencegahan Covid-19 di Tempat Kerja
Berikut penjelasan mengenai new normal, beserta panduan pencegahan Covid-19 di tempat kerja.
Istilah new normal kini sudah tak asing didengar oleh masyakat.