Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Zulkifli Hasan Minta Anggota Fraksi PAN Respon Keluhanan Masyarakat Soal Kenaikan Tagihan Listrik

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan meminta anggotanya di legislatif untuk aktif berjuang menyampaikan aspirasi dan persoalan yang terjadi di masyarakat.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Zulkifli Hasan Minta Anggota Fraksi PAN Respon Keluhanan Masyarakat Soal Kenaikan Tagihan Listrik
Istimewa
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasandi dampingi Sekjen PAN Eddy Soeparno memberikan bantuan sembako secara online kepada masyarakat seluruh Indonesia melalui Dewan Pimpinan Wilayah PAN dan DPD PAN Se-Indonesia, Selasa (19/5/2020) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan meminta anggotanya di legislatif untuk aktif berjuang menyampaikan aspirasi dan persoalan yang terjadi di masyarakat.

"Seperti saat ini masyarakat lagi bertanya dan mengeluh soal kenaikan pembayaran listrik dan pembatalan pelaksanaan haji 2020. Anggota DPR dari PAN disemua tingkatan harus responsif dan memperjuangkan persoalan masyarakat ini," ujar Zulkifli Hasan dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (9/6/2020).

Hal ini disampaikam Zulkifi Hasan didampingi Sekjen PAN Eddy Soeparno, Waketum PAN Yandri Susanto, dan Viva Yoga Mauladi saat Silaturahmi DPP PAN dan Fraksi PAN DPR RI bersama Fraksi PAN Se-Kalimantan.

Baca: Tagihan Listrik Melambung, Komisi VII DPR Panggil Direksi PLN

Zulkifli Hasan meminta semua anggota legislatif secara serius dalam
memperjuangkan kepentingan publik atau rakyat, sebagaimana telah berjanji pada saat kampanye Pemilu yang lalu.

"Anggota DPR di semua tingkatan adalah sarana memperjuangkan kepentingan rakyat. Saya minta kader-kader PAN yang duduk di legislatif untuk menjadi pembela kepentingan rakyat," ujar Zulkifli.

Zulkifli juga mengingatkan fraksi atau anggota legislatif sebagaimana sesuai AD/ART PAN adalah kepanjangan tangan partai.

Baca: Cara Akses Token Listrik Gratis PLN Juni 2020, Login www.pln.co.id atau WhatsApp

Berita Rekomendasi

Sehingga, kebijakan partailah yang harus diperjuangkan para anggota legislatif PAN di semua tingkatan.

"Fraksi harus bertindak sesuai dengan kebijakan partai tidak boleh jalan sendiri -sendiri. Saudara dipilih rakyat untuk menjalankan amanah rakyat jangan sampai para legislatif PAN mengkhianati kepentingan rakyat," katanya.

Zulkifli Hasan yang juga Wakil Ketua MPR mengingatkan kader-kader PAN untuk selalu menjaga sikap dan prilaku serta ahklak, jangan sampai melakukan hal-hal tidak pantas dan melukai hati rakyat.

"Anggota dewan adalah tokoh dan panutan dalam masyarakat. Oleh karena itu kehormatan dan integritasnya harus terus dijaga dengan baik-baik," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas