Airlangga Hartanto Janjikan Hadiah untuk Pemda yang Bisa Tangani Corona: Dapat Anggaran Khusus
Menko Perekonomian Airlangga Hartanto menjanjikan anggaran khusus bagi pemda yang bisa tangai Corona
Editor: Melia Istighfaroh

TRIBUNNEWS.COM - Menko Perekonomian Airlangga Hartanto menjanjikan akan memberi hadiah berupa anggaran khusus bagi pemerintah daerah yang berhasil atasi Covid-19.
“Ini nanti akan ada hadiah atau stimulan anggaran,” kata Airlangga dalam acara webinar Golkar di Jakarta ditulis Tribunnews, Selasa (23/6/2020).
Airlangga mengatakan anggaran tersebut melalui Menteri Keuangan dan Menteri Dalam Negeri.
Dalam acara tersebut, Airlangga juga mengapresiasi kepala daerah dari Golkar yang berhasil mengendalikan laju penularan virus corona.

Ia adalah Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi.
“Selamat Pak Gubernur untuk (penanganan) Covid-nya, karena pemerintah akan mendorong siapa (pejabat) yang bisa membuat daerahnya dari merah menjadi oranye serta menjadi kuning dan kemudian hijau, maka Menteri Keuangan akan memberikan bonus melalui Mendagri. Mudah-mudahan Lampung dapat bonus,” ujar Airlangga.
Singgung Transformasi Ekonomi Pascapandemi