Breaking News: Presiden Jokowi Mendadak Panggil Jaksa Agung
Jaksa Agung sempat mengungkap ada kasus besar di Bea Cukai yang akan diungkap ke publik.
Editor: Johnson Simanjuntak
Tribunnews.com/ Igman Ibrahim
Jaksa Agung RI ST Burhanuddin di Gedung Bundar Kejaksaan Agung RI, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2020).
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jaksa Agung ST Burhanuddin langsung bergegas dari kantornya menuju Istana Presiden, Senin (20/7/2020).
Jaksa Agung tak menjelaskan, terkait pemanggilan mendadak presiden ke Istana.
"Saya harus ke istana (Dipanggil Presiden Jokowi)" ujar Jaksa Agung di kantornya.
Baca: Jaksa Agung Tidak Tahu Status Kewarganegaraan Djoko Tjandra
Tribun Network berkesempatan mewawancarai khusus Jaksa Agung.
Banyak hal diungkap oleh orang nomor satu di korps Adhiyaksa ini.
Wawancara tidak berlangsung lama karena Jaksa Agung bergegas memenuhi panggilan Presiden Jokowi.
Jaksa Agung sempat mengungkap ada kasus besar di Bea Cukai yang akan diungkap ke publik.
BERITA REKOMENDASI