Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Achmad Yurianto: Perjuangan Kita Belum akan Berhenti dalam Waktu Dekat

Achmad Yurianto mengatakan, perjuangan dalam menghadapi pandemi Covid-19 tidak akan berakhir dalam waktu dekat ini.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Achmad Yurianto: Perjuangan Kita Belum akan Berhenti dalam Waktu Dekat
Tribunnews.com/ Dennis Destryawan
Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (Dirjen P2P) Kementerian Kesehatan Achmad Yurianto 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (Dirjen P2P) Kementerian Kesehatan Achmad Yurianto mengatakan, perjuangan dalam menghadapi pandemi Covid-19 tidak akan berakhir dalam waktu dekat ini.

Tentunya, perjuangan akan berubah jika masyarakat patuh menerepakan protokol kesehatan dan pola hidup bersih di masa yang akan datang.

Hal itu disampaikan Yurianto saat menjadi pembicara dalam Peluncuran TribunKaltara.com melalui virtual, Jumat (18/9/2020) malam.

Baca: Achmad Yurianto: Tidak Mau Sakit, Patuhi Protokol Covid-19

"Perjuangan kita tidak akan berhenti dalam waktu dekat. Kita harus berubah, tidak bisa lagi bernostalgia kepingin seperti yang dulu," kata Yurianto.

Yurianto juga mengingatkan, bahwa masyarakat tidak akan bisa bernostalgia dengan kehidupan sebelum pandemi Covid-19.

Maka dari itu, ia pun mengajak masyarakat untuk bersama-sama meneruskan perjuangan melawan Covid-19 ini.

Baca: Data Terbaru Klaster Perkantoran di Jakarta, Kantor Kemenkes Terbanyak, 252 Kasus Positif Covid-19

Berita Rekomendasi

Pasalnya, diseluruh belahan dunia pandemi ini membuat kehidupan berubah.

"Seluruh dunia tidak akan kembali menuju kehidupan ke seperti yang dulu, paling tidak sekarang yang harus selalu kita pikirkan adalah bagaimana merekonstruksi kembali cara hidup kita," ucap Yurianto.

"Jadi tidak bernostalgia untuk kembali seperti yang dulu," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas