Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Restrukturisasi Kredit Perbankan Tembus Rp 884,5 Triliun dari 7,38 Juta Debitur

Deputi Komisioner Humas dan Logistik OJK Anto Prabowo mengatakan, keringanan kredit itu dinikmati sebanyak 5,82 juta pelaku UMKM

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Restrukturisasi Kredit Perbankan Tembus Rp 884,5 Triliun dari 7,38 Juta Debitur
Kompas.com
Ilustrasi. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat realisasi kebijakan restrukturisasi kredit perbankan hingga posisi 7 September 2020 menembus nilai Rp 884,5 triliun dari 7,38 juta debitur.

Deputi Komisioner Humas dan Logistik OJK Anto Prabowo mengatakan, keringanan kredit itu dinikmati sebanyak 5,82 juta pelaku UMKM dengan nilai Rp 360,6 triliun.

"Sementara, 1,56 juta non UMKM memperoleh keringanan kredit senilai Rp 523,9 triliun," ujarnya melalui siaran pers, Rabu (23/9/2020).

Baca: OJK Sebut Ketidakpastian Pasar Keuangan Sedikit Meningkat Selama September 2020

Selain itu, realisasi restrukturisasi perusahaan pembiayaan (PP) hingga 8 September 2020 telah mencapai Rp 166,94 triliun dari 4,55 juta kontrak pembiayaan dari perusahaan pembiayaan.

Kendati demikian, stabilitas sektor keuangan masih terjaga dalam keputusan Rapat Dewan Komisioner (RDK) bulanan pada September ini.

Perekonomian global dan domestik secara perlahan dinilai mulai menunjukkan signal perbaikan, terlihat dari peningkatan perdagangan global dan indikator ekonomi di beberapa negara utama dunia, meskipun perbaikan tidak merata.

Berita Rekomendasi

"Di level domestik, data sektor riil terutama sektor eksternal terus mencatatkan kinerja positif, dimana belanja pemerintah, khususnya program PEN (pemulihan ekonomi nasional) juga mengalami akselerasi yang menggembirakan," pungkas Anto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas