Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

6 FAKTA Rizieq Shihab Masuk Rumah Sakit: Tidak Mengarah ke Covid-19 hingga Kondisi Terkini

Imam besar FPI, Rizieq Shihab dirawat di RS Ummi Bogor. Begini kondisi Rizieq Shihab. Hasil screening tidak mengarah ke Covid-19.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in 6 FAKTA Rizieq Shihab Masuk Rumah Sakit: Tidak Mengarah ke Covid-19 hingga Kondisi Terkini
Tribunnews/JEPRIMA
Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab saat menyapa pendukung dan simpatisan saat tiba di sekitar markas FPI, Petamburan, Jakarta Pusat (10/11/2020). Saat ini, Rizieq Shihab tengah dirawat di RS Ummi Bogor. Begini kondisinya. Hasil screening tidak mengarah ke Covid-19. 

TRIBUNNEWS.COM - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab tengah dirawat di Rumah Sakit (RS) Ummi di Bogor, Jawa Barat.

Berdasarkan informasi, Rizieq Shihab telah dirawat di rumah sakit tersebut sejak Rabu (25/11/2020).

Kabar tentang Rizieq Shihab itu dibenarkan oleh Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto serta Direktur Utama RS Ummi Bogor, Andi Tatat.

Andi Tatat juga mengabarkan, dari hasil screening yang dilakukan timnya, tidak menunjukkan gejala atau tanda-tanda Covid-19.

Baca juga: Istri Rizieq Shihab Juga Ikut Pemeriksaan Kesehatan di RS Ummi Bogor

Baca juga: Begini Kondisi Kesehatan Rizieq Shihab Setelah Menjalani Screening di RS Ummi Bogor

Berikut sejumlah fakta terkait kondisi kesehatan Rizieq Shihab hingga dirawat di rumah sakit seperti dirangkum Tribunnews.com dari TribunnewsBogor.com dan Kompas.com:

1. Jalani Medical Chek-up

Informasi dirawatnya Rizieq Shihab di RS Ummi dibenarkan Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto.

Berita Rekomendasi

Saat ditanya mengenai kabar tersebut Bima Arya Sugiarto mengatakan, Rizieq Shihab sedang menjalani proses medical check up untuk diobservasi.

"Iya saya sudah dilaporkan Habib Rizieq saat ini sedang dalam proses general chek up untuk dilakukan observasi secara menyeluruh terhadap kesehatan beliau di salah satu rumah sakit," kata Bima Arya, Kamis (26/11/2020) petang.

Meski demikian, Bima Arya tidak mengetahui pasti kapan pelaksanaan medical check up Rizieq Shihab karena ia baru saja mendapat laporan hari ini.

2. Disebut Kelelahan

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto (Kompas.com)

Masih kata Bima Arya, Rizieq Shihab dirawat di RS Ummi karena kelelahan.

Saat ini, kata Bima, Rizieq dalam keadaan baik.

"Pimpinan RS Ummi langsung berkomunikasi dengan saya."

"Betul, beliau (Rizieq Shihab) dirawat di sana."

"Ia dirawat kemarin, kelelahan," kata Bima.

Baca juga: Ini Pertimbangan Polisi Belum Meminta Keterangan Rizieq Shihab soal Kerumunan di Jakarta dan Bogor

Baca juga: Rizieq Shihab Masuk Rumah Sakit Sejak Kemarin, Wali Kota Bogor Ungkap Kondisinya Saat Ini

3. Belum Mau Dijenguk

Bima Arya juga menyebut, Rizieq Shihab masih beristirahat.

Rizieq Shihab juga enggan dijenguk terlebih dahulu, termasuk oleh kerabatnya.

"Habib menyampaikan tidak ingin untuk dijenguk dulu karena masih istirahat, oleh siapa pun ya tidak ingin dijenguk, dan diberi kesempatan beristirahat dulu," kata Bima.

"Pihak rumah sakit juga bilang jika beliau saat ini tidak ingin dijenguk dulu karena ingin istirahat," tambahnya.

Baca juga: Kata PA 212 Rizieq Shihab Lakukan General Check Up di RS Ummi: Beliau Tolak Dibesuk 

Baca juga: Dirawat di Rumah Sakit, Rizieq Shihab Belum Berkenan Dijenguk Siapapun

4. Tidak Ada Gejala Covid-19


Direktur RS UMMI Andi Taat menyampaikan kondisi terkini pemimpin Front Pembela Islam Habib Rizieq.
Direktur RS UMMI Andi Taat menyampaikan kondisi terkini pemimpin Front Pembela Islam Habib Rizieq. (TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho)

Direktur Utama RS Ummi Bogor, Andi Tatat mengatakan, Rizieq Shihab masuk ruang instalasi gawat darurat (IGD).

Ia dirawat sejak Rabu karena kelelahan.

"Memang benar Habib Rizieq kemarin ke Rumah Sakit Ummi, masuk IGD, karena beliau capek."

"Dengan aktivitas beliau yang begitu langsung pulang (dari Saudi), langsung maraton," ungkap Andi.

Andi juga berujar, dari hasil screening awal pemeriksaan kesehatan, Rizieq tidak menunjukkan gejala atau tanda-tanda Covid-19.

"Jadi beliau ke sini, dari hasil screening di tim kami, Alhamdulillah, tidak mengarah ke Covid-19," katanya.

5. Kondisi Terkini

Terkait kondisi Rizieq Shihab, Andi Tatat mengungkapkan, saat ini masih dalam keadaan sehat dan segar, tapi masih dalam pemantauan.

"InsyaAllah masih aman dan hasil lab, hasil rontgen semuanya baik Alhamdulilah," katanya.

Pihak rumah sakit juga belum bisa memastikan kapan ayah Najwa Shihab itu akan pulang masih perlu waktu untuk istirahat.

"Kalau dari tim dokter supaya beliau bisa istirahat, karena kalau beliau dilepas, beliau segera aktivitas lagi nih, jadi beliau harus benar-benar istirahat total," katanya.

Hal senada juga disampaikan Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Bima menjelaskan dari kabar yang diterimanya saat ini keadaan Rizieq Shihab dalam keadaan baik.

"Saat ini kondisi Habib dalam keadaan baik telah dilakukan pengecekan secara menyeluruh dan hasilnya sejauh ini baik," ujarnya

6. Istri Rizieq Shihab juga Jalani Pemeriksaan

Tak hanya Rizieq Shihab, sang istri Syarifah Fadhlun Yahya juga ikut menjalani medical check up.

"Iya sama sedang istirahat, (istri Habib Rizieq ikut jalani medical check up)," ujar Andi Tatat.

Andi Tatat mengatakan, kondisi istri Rizieq Shihab juga dalam keadaan sehat, hanya memerlukan istirahat.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, tribunnewsbogor.com/Lingga Arvian Nugroho, Kompas.com/Ramdhan Triyadi Bempah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas