Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berkas Perkara Pekerja Bangunan Yang Jadi Tersangka Kebakaran Kejagung Masih Diperbaiki

Bareskrim Polri masih memperbaiki berkas perkara 6 orang pekerja bangunan yang menjadi tersangka dalam kasus kebakaran

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Berkas Perkara Pekerja Bangunan Yang Jadi Tersangka Kebakaran Kejagung Masih Diperbaiki
WARTAKOTA/Henry Lopulalan
Petugas Bareskrim Polri melepas Polisiline sebagai tanda usainya penyelidikan polisi di tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran di Gedung Kejaksaan Agung, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Kamis (17/9/2020). Kepala Bareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo memberikan keteangan hasil Puslabfor dan telah memeriksaan 131 saksi serta mengumpulkan data-data, berkesimpulan kebakaran yang terjadi pada Sabtu 22 Agustus terdapat dugaan peristiwa pidana. (WARTAKOTA/Henry Lopulalan) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bareskrim Polri masih memperbaiki berkas perkara 6 orang pekerja bangunan yang menjadi tersangka dalam kasus kebakaran Kejaksaan Agung RI, Jakarta Selatan.

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Jayadi menyampaikan berkas tersebut sempat telah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Namun, berkas itu masih harus dilakukan perbaikan oleh penyidik.

"Penyidik masih melengkapi petunjuk JPU, setelah lengkap akan segera dikirim kembali," kata Brigjen Andi saat dihubungi, Senin (7/12/2020).

Baca juga: Polisi Tambah 3 Tersangka dalam Kasus Kebakaran Gedung Kejaksaan Agung

Baca juga: Ini Alasan Mantan Pegawai Kejaksaan Agung Ditetapkan Tersangka dalam Insiden Kebakaran

Menurutnya, berkas perkara yang masih dalam tahap perbaikan merupakan berkas tersangka klaster pekerja bangunan. Berkas itu dibuat dalam 3 berkas terpisah.

"Itu untuk klaster I dengan 6 tersangka dalam 3 berkas perkara," tukasnya.

Bareskrim Polri sebelumnya menetapkan 11 orang tersangka dalam kasus kebakaran gedung utama Kejaksaan Agung RI, Jakarta Selatan pada 22 Agustus 2020 lalu.

Berita Rekomendasi

Tersangka merupakan klaster pekerja bangunan yang berjumlah 6 orang yaitu T, H, S, dan K yang bertugas sebagai tukang bangunan renovasi.

Kemudian, tersangka berinisial IS yang bertugas sebagai pemasang wallpapern dan mandor tukang bangunan berinisial IS.

Berikutnya, 5 tersangka lain adalah perusahaan penyedia cairan pembersih TOP cleaner yang tidak memiliki izin edar Direktur PT APM yang berinisial R dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Kejaksaan Agung RI berinisial NH.

Tersangka MD, peminjam bendera PT APM dalam pengadaan minyak lobi merk TOP Cleaner, konsultan perencana Aluminium composite panel (ACP) dari PT IN berinisial J dan mantan pegawai Kejagung RI berinisial IS.

Dalam kasus ini, seluruh tersangka dijerat dengan pasal 188 Jo pasal 55 dan 56 KUHP. Dalam beleid pasal itu berisikan barang siapa dengan kesalahan atau kealpaan menyebabkan kebakaran dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas