Kisah Serka Elkana Tafuli Ikut Latihan Tempur di Baturaja: Restu Sang Ibu Hingga Selfie Bareng KSAD
Latihan tempur Kartika Yudha tahun 2020 di Pusat Latihan Tempur TNI AD Baturaja menjadi cerita tersendiri bagi Serka Elkana Tafuli
Penulis: Adi Suhendi
Selain menambah pengalaman baru, Latihan tempur Kartika Yudha tahun 2020 pun menjadi moment yang tidak akan terlupakan bagi Serka Elkana.
Ia bisa bertemu langsung dengan pimpinan tertinggi di TNI Angkatan Darat.
Saat itu, KSAD Jenderal Andika Perkasa hadir berbincang santai bersama ribuan prajurit setelah sesi latihan selesai.
Jenderal Andika tiba-tiba meminta seorang prajurit yang berasal dari NTT untuk maju ke depan.
Sontak, Serka Elkana yang sedang duduk berbaris bersama prajurit lainnya sigap mengacungkan jari dan mengucapkan siap.
"Siapa nama?" tanya KSAD Jenderal Andika Perkasa.
"Siap, Serka Elkana Tafuli," ujarnya setelah berdiri dari duduknya.
"Wah iya coba sini, kasih mikrofon," ujar Jenderal Andika.
Jenderal Andika lantas memintanya ke depan dan memperkenalkan diri di hadapan prajurit lainnya.
"Perasaan saya sangat bangga, saya sebagai seorang prajurit bisa bertemu langsung dengan orang nomor satu di Angkatan Darat," ujar Serka Elkana Tafuli.
Baca juga: Ponakan Ganteng KSAD Jenderal Andika Perkasa Curi Perhatian, Masih 17 Tahun, Intip Potretnya!
"Kebanggan tersendiri bagi saya bisa bertemu bertatap muka langsung dari kesan yang saya rasakan beliau orangnya sangat berwibawa dan juga bukan hanya jadi seorang pimpinan atau atasan bagi kami tapi bisa membaur menjadi seorang bapak bagi kami seorang prajurit," lanjut dia.
Tak sampai di sana, Serka Elkana Tafuli pun mendapatkan kesempatan untuk berfoto bersama Jenderal Andika.
Hal yang lebih mengejutkan lagi, ketika permintaan Serka Elkana Tafuli dikabulkan sang jenderal.
"Mengejutkan saat beliau bersedia diajak selfie (swafoto) dengan saya," ujar Serka Elkana.
"Sebelum bapak KSAD meninggalkan podium untuk kembali, saya sempat meminta izin unntuk melaksanakan selfie bersama bapak KSAD karena kita jarang mendapatkan momen tersebut," lanjut dia.
Jenderal Andika dalam video tersebut tampak memenuhi keinginan anggotanya tersebut.
"Selfi? Kamu bawa HP? Mana?" tanya Jenderal Andika Perkasa kepada Serka Elkana.
Serka Elkana pun langsung merogoh sakunya dan mengeluarkan ponselnya untuk mengabadikan potret dirinya bersama Jenderal Andika Perkasa.
Potret dirinya bersama KSAD menjadi oleh-oleh yang akan dibawa dirinya kepada keluarga.
Selain itu, moment tersebut membuat Serka Elkana semakin termotivasi untuk menjadi prajurit terbaik.
"Rencana akan saya pajang di rumah, sebagai kenang-kenangan bersama Bapak KSAD," ujarnya.