Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengamat Duga Ini Alasan Jokowi Belum Menunjuk Mensos dan Menteri KKP yang Baru

Jokowi belum menunjuk menteri tetap di posisi Menteri Sosial (Mensos) dan Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP).

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Pengamat Duga Ini Alasan Jokowi Belum Menunjuk Mensos dan Menteri KKP yang Baru
Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) belum menunjuk menteri tetap di posisi Menteri Sosial (Mensos) dan Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP).

Hal itu setelah Juliari Batubata dan Edhy Prabowo dijerat OTT oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KSP).

Direktur Political and Public Policy Studies Jerry Massie menilai, keputusan Jokowi belum menunjuk menteri tetap di dua kementerian itu lantaran masih ada tarik menarik antara parpol dan istana.

Selain itu, penunjukan Menko PMK Muhadjir Effendy seakan memberi sinyal bahwa posisi Mensos akan diisi oleh kalangan profesional.

Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo sebut kasus yang menyeretnya adalah kecelakaan
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo sebut kasus yang menyeretnya adalah kecelakaan (Tangkap layar channel YouTube KompasTV)

"Barangkali dengan ditempatkan sementara Muhadjir Effendi itu sinyal yang akan duduk di posisi Mensos bukan dari parpol tapi dari kalangan profesional atau akademisi," kata Jerry saat dihubungi Tribunnews, Jumat (11/12/2020).

"Memang ini lebih baik," tambahnya.

Baca juga: 2 Menteri Tersandung Korupsi, Ini Tiga Skenario Reshuffle Kabinet Jokowi

Jerry pun menyebut, kalau mensos dari parpol, otomatis political interest kepentingan politik dan party oriented (orientasi partai,red) akan terasa lebih kental.

Berita Rekomendasi

Maka, ia pun menyarankan agar membaca rekam jejak calon yang akan ditunjuk menjadi mensos.

Menteri Sosial Juliari P Batubara mengenakan rompi oranye  menaiki mobil tahanan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Minggu (6/12/2020). KPK resmi menahan Juliari P Batubara atas dugaan menerima suap terkait pengadaan bantuan sosial penanganan COVID-19 di Kementerian Sosial usai Operasi Tangkap Tangan (OTT) pejabat Kemensos. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Menteri Sosial Juliari P Batubara mengenakan rompi oranye menaiki mobil tahanan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Minggu (6/12/2020). KPK resmi menahan Juliari P Batubara atas dugaan menerima suap terkait pengadaan bantuan sosial penanganan COVID-19 di Kementerian Sosial usai Operasi Tangkap Tangan (OTT) pejabat Kemensos. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Terlebih, posisi mensos harus dipimpin oleh sosok yang bersih dari persoalan hukum dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. 

"Jadi sebaiknya presiden perlu membaca rekam jejak, serta intinya orangnya berjiwa sosial tak pernah terlibat persoalan hukum serta jujur dan bersih bukan memperkaya diri sendiri," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas