Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menkes Indonesia Bukan Dokter, Delapan Negara Maju Ini Miliki Menkes Ekonom hingga Jurnalis

Budi Gunadi Sadikin menggantikan Terawan Agus Putranto yang masuk dalam menteri yang di-resuflle pemerintah Jokowi-Ma'ruf

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Menkes Indonesia Bukan Dokter, Delapan Negara Maju Ini Miliki Menkes Ekonom hingga Jurnalis
ist
Budi Gunadi Sadikin 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Jokowi baru saja menunjuk seorang bankir lulusan fisika untuk menjabat Menteri Kesehatan RI.

Budi Gunadi Sadikin menggantikan Terawan Agus Putranto yang masuk dalam menteri yang di-resuflle pemerintah Jokowi-Ma'ruf

Ternyata, tak hanya Indonesia yang memiliki Menkes  berlatar belakang pendidikan kesehatan atau kedokteran.

Delapan negara maju ini pun memilih menkes bukan dari kalangan dokter, yang dihimpun dari berbagai sumber.

1. Australia

Menteri Kesehatan Australia, Gregory Hunt, memiliki latar belakang pendidikan di bidang hukum dari University of Melbourne dan Magister di bidang hubungan internasional dari University of Yale.

Berita Rekomendasi

Hunt telah menjadi Menkes sejak tahun 2017. Sebelumnya ia menjabat Menteri Industri, Inovasi, dan Sains tahun 2016. Serta Menteri Lingkungan Hidup 2013-2016.

2. Singapura

Gan Kim Yong telah menduduki jabatan Menteri Kesehatan Singapura sejak 2011 hingga sekarang. Ia merupakan lulusan S1 dan S2 University of Cambridge Bachelor of Arts bidang Teknik Elektro.

Baca juga: Jadi Menteri Baru, Sandiaga Uno Beberkan 3 Strateginya di Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

 Sebelumnya, ia juga merupakan seorang Menteri Tenaga Kerja dan Menteri Pendidikan Singapura tahun 2005.

3. Selandia Baru

Andrew James Little, mulai menjabat sebagai menteri kesehatan Selandia Baru  tahun 2020.

 Ia sebelumnya merupakan Menteri Perjanjian Waitangi, di bawah supervisi Kementerian Kehakiman.

4. Jepang

Norihisa Tamura merupakan Menkes Jepang sejak September 2020. Ia adalah lulusan dari Chiba University jurusan Hukum dan Ekonomi. Kariernya diawali dengan bekerja di sebuah perusahaan konstruksi. Ia pernah menjabat sebagai anggota parlemen di Jepang.

5. Thailand

Anutin Chamvirakul adalah Menkes Thailand yang memiliki pendidikan jurusan Teknik dari Hofstra University.

Baca juga: Bisa Dongkrak Ekonomi Nasional, Jokowi Dinilai Tepat Tunjuk Dua Mantan Ketum HIPMI Jadi Menteri

Ia menjabat sejak 2019 sampai sekarang. Chamvirakul sebelumnya adalah seorang politisi dan Pemimpin partai Bumjhaitai.

6. Belanda

Negara Belanda punya menteri kesehatan yang bukan berlatar belakang dokter. Dia adalah Martin van Rijn yang punya latar belakang Ekonomi.

7. Jerman

Menteri kesehatan Jerman Jens Spahn, merupakan lulusan ilmu politik dan hukum di Universitas Hagen. Sebelum diangkat jadi menkes pada 2018, ia menjabat sebagai sekretaris parlemen negara untuk keuangan.

8. Denmark

Denmark memiliki Menkes berlatar belakang seorang jurnalis, dia adalah Magnus Heunicke. Dia adalah lulusan dari National School of Journalism, Aarhus dan pernah menjadi jurnalis. Sebelum menduduki jabatan menkes, ia merupakan Menteri Transportasi Denmark di tahun 2014-2015 dan Wakil Ketua Komite Teknologi dan Sains 2005-2007.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas