Wishnutama Jadi Menteri 'Muda' Pertama yang Didepak Jokowi dari Kabinet
Terdepaknya Wishnutama dari kabinet cukup mengejutkan, lantaran saat isu reshuffle ini muncul beberapa waktu lalu, namanya tidak disebut.
Penulis: Malvyandie Haryadi
Lalu, Yaqut Cholil Qoumas sebagai Menteri Agama (Menag), Wahyu Sakti Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Muhammad Luthfi sebagai Menteri Perdagangan (Mendag).
Baca juga: Sandiaga Uno dan Risma Jadi Menteri, Pengamat: Karpet Merah Menuju Capres 2024
Baca juga: Baru Dilantik Jadi Dubes AS di Washington DC, M Lutfi Kembali Diangkat Jadi Mendag
Namun, ada yang menarik dari sesi perkenalan keenam tokoh yang akan dilantik Presiden Jokowi sebagai Menteri itu.
Risma, Sandiaga Uno hingga Muhammad Luthfi tampak mengenakan masker dan faceshield.
Mereka juga kompak mengenakan jaket hoodie berwarna biru.
Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Setpres Bey Machmuddin mengungkapkan, maksud dari jaket yang dikenakan oleh keenam orang tersebut.
Menurut Bay, jaket itu berbahan lembut dan tidak membuat berkeringat serta tidak basah saat hujan.
"Artinya setiap orang yang menggunakan tidak masalah dalam cuaca apapun. Jadi maksudnya menteri kerja kapan saja dalam suasana kapan saja, siap bekerja," kata Bay.
Lalu, Bay mengatakan, jaket warna biru yang dikenakan Tri Rismaharini hingg Sandiaga Uno juga memberikan kesan sendiri.
"Warnanya sih keren saja, eye catching, kapan harus tetap segar cerah, ceria, semangat," jelasnya.
Rencananya, pada Rabu (23/12/2020), Presiden Jokowi akan melantik keenam orang tersebut di Istana Negara.
PDIP dan Gerindra Sama-sama 'Happy'
Tri Rismaharini alias Risma dan Sandiaga Salahuddin Uno masuk dalam jajaran Kabinet Indonesia Maju.
Risma yang merupakan kader PDI Perjuangan (PDIP) menjabat Menteri Sosial menggantikan Juliari Batubara.
Sementara itu kader Gerindra, Sandiaga Uno akan menjabat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.