Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Reshuffle Kabinet, Pengamat: Jokowi Siapkan Pengganti dari Teknokrat

Pengamat Hasan Nasbi Batupahat sebut Presiden Jokowi sedang mempersiapkan pemimpin masa depan dari kalangan teknorat.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Reshuffle Kabinet, Pengamat: Jokowi Siapkan Pengganti dari Teknokrat
Tangkap layar YouTube Kompas TV
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik wakil menteri baru Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020) pukul 09.30 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo dinilai sedang mempersiapkan pemimpin masa depan dari kalangan teknorat.

Hal itu nampak dari penunjukan enam menteri baru yang memiliki track record profesionalitas, kesuksesan, dan keahlian yang mumpuni.

"Kebetulan saja beberapa di antaranya seperti Bu Risma, Sandiaga Uno juga bisa menjadi representasi kekuatan politik, Jadi win-win solution. Teknokrat iya, keterwakilan politik juga iya," kata Founder Cyrus Network, Hasan Nasbi Batupahat, Rabu (23/12).

Baca juga: Pengamat: Posisi Menteri KKP akan Selalu Dibandingkan dengan Susi Pudjiastuti

Hasan menengarai reshuffle kabinet kali ini sebagai kode Jokowi agar pondasi pembangunan yang diletakannya saat ini dikawal dan disempurnakan oleh pemimpin masa depan dari kalangan teknokrat.

"Bukan mustahil, teknokrat-teknokrat yang hari ini bercokol di kabinet akan jadi calon pemimpin penerus Pak Jokowi berikutnya. Tentu saja kalau mereka punya prestasi dan bisa menjaga integritas," ujar Hasan.

Baca juga: Dilantik Jokowi Jadi Mensos, Risma Tampil Berkebaya Merah

Menurut Hasan, Presiden ke-7 itu juga ingin menggeser perdebatan di masa depan menjadi perdebatan teknokratis, prestasi, dan programatik, sehingga, tidak ada lagi isu isu populisme seperti agama, nasionalisme dan lain lain yang mengisi ruang publik.

"Makanya hari ini Presiden mengeyampingkan perkubuan politik, masukkan orang-orang yang ahli dan punya track record keberhasilan, meskipun berasal dari kubu politik yang berbeda," ujar Hasan.

Berita Rekomendasi

Presiden Joko Widodo melantik enam menteri dan lima wakil menteri (wamen) di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (23/12).

Jokowi lantik menteri dan wakil menteri.jpg
Jokowi lantik menteri dan wakil menteri.jpg (Tangkap layar kanal YouTube Sekretariat Presiden)

Berikut daftar enam menteri dan lima wakil menteri yang dilantik Jokowi:

1. Menteri Sosial Tri Rismaharini
2. Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono
3. Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas
4. Menteri Perdagangan Muhamad Lutfi
5. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno
6. Menteri KesehatanBudi Gunadi Sadikin
7. Wamen Pertahanan Letjen TNI Muhamad Herindra
8. Wamen Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pahala Nugraha Mansyuri
9. Wamen Kementerian Kesehatan Dante Saksono Harbuwono
10. Wamen Pertanian Harfiq Hasnul Qolbi
11. Wamen Kementerian Hukum dan HAMEdward Komar Syarif Hiariez.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas