Hadapi Asesmen Nasional, Menteri Nadiem: Siswa Tak Perlu Bimbingan Belajar
Menurut Nadiem, tujuan dari Asesmen Nasional adalah untuk memetakan kualitas pendidikan pada sekolah-sekolah.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim meminta para orang tua tidak memasukan anak-anaknya kepada program Bimbingan Belajar (Bimbel) untuk menghadapi Asesmen Nasional.
Nadiem mengatakan siswa tidak perlu melakukan persiapan khusus untuk mengikuti Asesmen Nasional.
"Guru-guru tidak perlu mempersiapkan murid-muridnya. Orang tua tidak perlu mempersiapkan. Mohon jangan dibimbelkan anak-anaknya," kata Nadiem dalam webinar yang disiarkan laman Youtube FMB9_IKP, Jumat (22/1/2021).
Menurut Nadiem, tujuan dari Asesmen Nasional adalah untuk memetakan kualitas pendidikan pada sekolah-sekolah.
Baca juga: Mendikbud Nadiem Makarim: Asesmen Nasional Harus Dilaksanakan Tahun Ini
Dirinya mengatakan Asesmen Nasional tidak menjadi persyaratan untuk kelulusan.
Hasil Asesmen Nasional tidak akan menjadi ukuran bagi siswa untuk mengikuti Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB).
"Asesmen Nasional untuk kita mengukur potret mutu dari sekolah tersebut. Jadi ini sudah enggak nyambung hasilnya, enggak nyambung sama PPDB. Enggak ada dampaknya untuk PPDB," ucap Nadiem.
Seperti diketahui, Asesmen Nasional 2021 adalah pemetaan mutu pendidikan pada seluruh sekolah, madrasah, dan program keseteraan jenjang sekolah dasar dan menengah.
Asesmen Nasional terdiri dari tiga bagian yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.