Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat Menko PMK Tinjau Korban Gempa Sulawesi Barat dan Doni Monardo Memantaunya Lewat Gawai

Kepala BNPB Doni Monardo memantau langsung kegiatan peninjauan korban Gempa Sulawesi Barat yang dilakukan Menko PMK dan rombngan.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Saat Menko PMK Tinjau Korban Gempa Sulawesi Barat dan Doni Monardo Memantaunya Lewat Gawai
Istimewa
Menko PMK Muhadjir Effendy meninjau sekaligus memberikan bantuan terhadap korban gempa Sulawesi Barat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Landas pacu bandara Halim Perdanakusuma masih basah, ketika pesawat ATR 72-500 BNPB take off menuju bandara Tampa Padang, Mamuju, Sulawesi Barat, Kamis (28/1/2021) pagi.

Pesawat itu membawa rombongan Menko PMK Muhadjir Effendy dalam rangka peninjauan sekaligus pemberian bantuan terhadap korban gempa Sulawesi Barat.

Dua menteri berada dalam rombongan Muhadjir.

Mereka adalah Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), I Gusti Ayu Bintang Darmawati.

Baca juga: BNPB: Total Kerugian Pascagempa Sulawesi Barat Capai Rp829,1 Miliar 

Pejabat lain tampak Sestama BNPB Harmensyah, Dirjen Bina Adwil Kemendagri Safrizal ZA, Dirjen Kemendes Kemendagri Eko Sri Haryanto, Dirjen Yankes Kemenkes dr Abdul Kadir.

Kemudian Deputi Perlindungan Khusus Anak Kemen PPPA, Nahar, Direktur Logistik BNPB Rustian, Ka Biro Umum BNPB Andi Eviana, dan lainnya.

Sementara pesawat BNPB Pelita Air mengudara, kita mundur ke ruang tunggu VIP Bandara Halim Perdanakusuma.

Waktu menunjukkan pukul 06.00 WIB.

Baca juga: Update Corona 24 Januari 2021 dan Sebarannya per Provinsi, Sulawesi Selatan Catat 44.478 Kasus

Berita Rekomendasi

Menteri Risma datang lebih awal dan langsung menuju ruang tunggu.

Egy Massadiah berdiri menyambut.

“Bagaimana kabar pak Doni?” tanya Risma kepada Egy, Tenaga Ahli yang juga Staf Khusus Kepala BNPB.

Diketahui Doni Monardo saat ini menjalani isolasi mandiri setelah dinyatakan positif Covid-19.

“Pak Doni memantau lewat WA, bu,” kata Egy menjawab pertanyaan Risma.

Ia pun menambahkan Doni Monardo tak hanya memantau, tapi juga memberikan instruksi kepada jajarannya terkait penanganan gempa di Sulwesi Barat.

Baca juga: Gempa M 7,1 Guncang Sulawesi Utara, Warga Tahuna Panik Berhamburan Keluar Rumah

“Biar saja pak Doni pegang HP. Pak Doni harus dijaga kondisinya agar tetap senang,” saran Risma. dilansir dari keterangan yang diterima.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas