Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

1 Tahun Lebih Kursi Jubir KPK Kosong, 2174 Pelamar Tidak Ada yang Lolos, Ada Apa ?

Kursi Jubir KPK kosong setelah ditinggal Febri Diansyah akhir 2019, 2174 pelamar tak ada yang lolos seleksi, satu tahun lebih posisi jubir tak terisi.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in 1 Tahun Lebih Kursi Jubir KPK Kosong, 2174 Pelamar Tidak Ada yang Lolos, Ada Apa ?
Tribunnews.com/ Ilham Rian Pratama
Kepala Biro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Febri Diansyah mengundurkan diri dari KPK, Kamis (24/9/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satu tahun lebih kursi Juru Bicara KPK kosong tak bertuan.

Terakhir kali posisi ini ditempati oleh Febri Diansyah.

Febri Diansyah pun kala itu merangkap sebagai kepala biro humas KPK.

Kini dia memilih mengundurkan diri dari posisinya sebagai pegawai KPK.

Febri Diansyah
Febri Diansyah (TRIBUNNEWS/ILHAM RIAN)

Febri Diansyah Undur Diri dari Juru Bicara KPK, Sudah Setahun Posisi Juru Bicara Kosong

Febri Diansyah tak lagi bertugas sebagai Juru Bicara KPK.

Di halaman Gedung Merah Putih KPK, Kamis (26/12/2019), Febri mengatakan tugasnya telah selesai.

Berita Rekomendasi

Meski tidak secara gamblang, Febri mengatakan ada perubahan dalam Peraturan KPK No. 1/2015 yang kemudian menjadi Peraturan KPK No. 3/2018 yang satu di antaranya memisahkan jabatan Kabiro Humas KPK dengan Juru Bicara.

Lepas dari Juru Bicara KPK, Febri Diansyah fokus menjadi Kepala Biro Humas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Beberapa hari setelah Febri Diansyah mundur, KPK menunjuk dua plt Juru Bicara.

Ali Fikri selaku plt juru bicara bidang penindakan.

Ipi Maryati Kuding selaku plt juru bicara bidang pencegahan.

Hingga awal Februari 2021 atau satu tahun lebih, posisi Juru Bicara KPK masih kosong.

Sementara Febri Diansyah telah memilih keluar dari KPK

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas