KNKT Sempat Duga Autothrottle Jadi Penyebab Sriwijaya Air SJ-182 Jatuh: Bukan Komponen Penting
KNKT mengungkapkan autothrottle bukan komponen penting dalam pesawat. Namun, sebelumnya KNKT sempat menduga autothrottle jadi penyebab SJ-182 jatuh.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Whiesa Daniswara
"Harusnya, logikanya, pesawat mesin mati satu itu enggak apa-apa. Mesin mati satu pun (pesawat) masih bisa terbang."
Baca juga: KNKT Ungkap Kronologi Lengkap Sriwijaya Air SJ-182 dari Take Off hingga Hilang Kontak
Baca juga: Sebulan Pascatragedi Jatuhnya Sriwijaya Air: 4 Jenazah Belum Teridentifikasi, Boeing Digugat
"Lalu kenapa kalau autothrottle-nya saja pesawatnya bisa roll dan pitch down? Kembali ini kita juga mencari jawabannya," tuturnya.
Autothrottle pada pesawat, ujar Nurcahyo, sebenarnya bukan komponen yang penting.
Namun, ia kembali menegaskan, pihaknya masih mencari jawaban terkait mengapa pesawat mengalami roll.
"Autothrottle sendiri bukan suatu komponen yang signifikan, yang mandatory, sehingga diizinkan rusak untuk 10 hari," katanya.
"Mengapa tidak te-recover, kenapa pesawatnya menjadi roll, ini yang kita juga belum tahu," lanjutnya.
Karena itu ia berharap cockpit voice recorder (CVR) segera ditemukan agar diketahui percakapan pilot saat insiden terjadi.
"Mudah-mudahan kita bisa tahu jawabannya kalau CVR ditemukan," tandas dia.
Sebelumnya, KNKT sempat mengungkapkan dugaannya soal autothrottle menjadi penyebab Sriwijaya Air SJ-182 jatuh.
Hal ini disampaikan Nurcahyo pada Reuters, Jumat (22/2/2021) lalu.
"Ada laporan kerusakan pada autothrottle beberapa hari sebelumnya pada teknisi di log perawatan."
Baca juga: Tim DVI Polri Pastikan Belum Hentikan Proses Identifikasi Jenazah Korban Sriwijaya Air SJ-182
Baca juga: Saat Sriwijaya Air SJ-182 Lepas Landas, Cumulonimbus Selimuti Langit Jakarta
"Tapi, kami tidak tahu apa masalahnya," ujar Nurcahyo kepada Reuters.
"Jika kami menemukan CVR, kami bisa mendengar diskusi antar pilot, apa yang mereka bicarakan dan kami akan tahu apa masalahnya," imbuh dia.
Nurcahyo menambahkan, masih belum jelas apakah sistem autothrottle menjadi penyebab Sriwijaya Air SJ-182 mengalami kecelakaan.