Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tuding AHY Mencatut Nama Kampus, Puluhan Mahasiswa Geruduk Kantor DPP Demokrat di Menteng

Puluhan mahasiswa menggeruduk Kantor DPP Partai Demokrat di Jakarta Pusat. Mereka menuding AHY telah mencatut nama kampus.

Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Tuding AHY Mencatut Nama Kampus, Puluhan Mahasiswa Geruduk Kantor DPP Demokrat di Menteng
via Tribun Jakarta
Puluhan Mahasiswa menyerbu kantor DPP Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin (15/3/2021) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Kantor DPP Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) digeruduk puluhan mahasiswa pada Senin (15/3/2021) malam.

Di kantor yang berada di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat itu, puluhan mahasiswa melakukan aksi protes.

Mereka memprotes agenda mimbar bebas yang diklaim melibatkan sejumlah aktivis kampus dan BEM Perguruan Tinggi di Jakarta.

"AHY mengklaim bahwa yang bersamanya adalah Ketua BEM. Itu adalah kebohongan."

"Kami juga tidak menginginkan nama kampus kami dicatut untuk kepentingan politik AHY dan Partai Demokrat," ujar seorang pengunjuk rasa.

Baca juga: Cerita AHY Tinggalkan Militer dan Terjun Politik, Diproyeksikan Lawan Anies dan Ahok di Pilgub DKI

Baca juga: Pasca-KLB, Ini Deretan Tokoh yang Didatangi AHY, Jusuf Kalla hingga Mahfud MD

Mahasiswa pun meminta AHY untuk melakukan klarifikasi di depan mereka.

Namun hingga aksi berakhir, AHY dan perwakilan Partai Demokrat tidak kunjung menemui para demonstran.

BERITA REKOMENDASI

"Saya tidak pernah mendukung hal apapun yang sedang terjadi di partai Demokrat. Mahasiswa harus independen."

"AHY harus datang ke sini dan mengkonfirmasi klaim tersebut," ujar Fiqi seorang peserta aksi.

Mahasiswa sempat memblokir akses jalan dari dan menuju kantor Partai Demokrat.

Baca juga: Bicara Kontestasi 2024, Andi Mallarangeng: Bagi Kita Figurnya Sudah Jelas, Ada AHY

Baca juga: Ini Alasan AHY Jadi Calon Ketum Tunggal Partai Demokrat dan Dipilih Aklamasi pada Kongres 2020

Aksi yang berlangsung sekitar 1 jam tersebut, membuat suasana di sekitar lokasi cukup tegang.

Sebelumnya, Senin sore, DPP Partai Demokrat sempat menggelar acara bertajuk mimbar demokrasi.


Acara yang berisi orasi politik ini diklaim mendatangkan sejumlah Mahasiswa yang berasal dari 12 perguruan tinggi di Jakarta.

Baca berita terkait Gejolak di Partai Demokrat di sini.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Mahasiswa Geruduk DPP Demokrat Menteng Tolak Politisasi, Sebut AHY Catut Nama Kampus

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas