Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Elektabilitas Partai Gerindra Diharapkan Bisa Dekati PDIP

Ahmad Riza Patria berharap partai Gerindra dapat mendekati elektabilitas PDI Perjuangan yang menempati posisi teratas hasil survei parpol.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Elektabilitas Partai Gerindra Diharapkan Bisa Dekati PDIP
Tangkap layar channel YouTube GerindraTV
Logo Partai Gerindra 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Gerindra menempati posisi kedua dalam partai politik yang dipilih oleh masyarakat di survei Charta Politika Indonesia.

Ahmad Riza Patria berharap partainya dapat mendekati elektabilitas PDI Perjuangan yang menempati posisi teratas.

"Surveinya menempatkan Gerindra sebagai partai nomor urut 2 dengan 14,2 persen, mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik lagi, bisa dekat sama partainya mas Ganjar (PDIP)," kata Riza dalam rilis acara Survei Charta Politika yang disiarkan virtual, Minggu (28/3/2021).

Baca juga: Berpeluang Menangkan Pemilu 2024, Partai Gerindra Jadikan Jawa Timur Basis Kekuatan

Dalam hasil survei Charta Politik itu, PDIP meraih persentase 20,7 persen.

Riza berharap dalam survei dan pemilihan selanjutnya Gerindra bisa melewati raihan PDIP.

"Syukur-syukur bisa gantian mas Ganjar, Gerindra menjadi pemenang ke depan," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.

Diberitakan sebelumnya, elektabilitas PDI Perjuangan (PDIP) menempati posisi pertama dalam survei Charta Politika Indonesia.

Berita Rekomendasi

Sebanyak 20,7 persen masyarakat akan memilih partai berlambang banteng moncong putih itu.

"Seandainya, pemilu legislatif untuk memilih anggota DPR RI dilaksanakan hari ini dan diikuti oleh partai politik di bawah ini, partai apa yang anda pilih? PDIP 20,7 persen," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya saat memaparkan temuan survei nasional Charta Politika Indonesia bertajuk 'Evaluasi Kebijakan, Aktivitas Masyarakat, dan Peta Politik Triwulan I 2021', Minggu (28/3/2021).

Baca juga: Gerindra: Kader Masih Percaya Prabowo Memimpin Partai

Posisi kedua, ada Gerindra dengan persentase 14,2 persen.

Di posisi ketiga ada PKB dengan persentase 9,7 persen.

"Gerindra 14,2 persen, PKB 9,7 persen," ujarnya.

Kemudian, di posisi keempat ditempati PKS 8,2 persen, Partai Golkar 7,8 persen, Partai Nasdem 5,4 persen, Partai Demokrat 4,2 persen, PPP 2,2 persen, PSI 1,8 persen, PAN 1 persen.

Baca juga: Hasil Survei Indikator Prabowo Ada di Posisi 5, Gerindra Harap Tetap Maju Pilpres 2024 

Sementara partai lain meraih persentase di bawah 1 persen.

Survei digelar pada 20-24 Maret 2021, melalui metode wawancara telepon.

Jumlah sampel sebanyak 1.200 responden.

Survei menggunakan asumsi simple random sampling, angka margin of error +/- 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas