Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Cek Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 16 Beserta Jadwal Pengumuman

Inilah cara cek lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 16, cek di www.prakerja.go.id disertai jadwal pengumuman.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Cara Cek Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 16 Beserta Jadwal Pengumuman
TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI
Masyarakat mengakses situs resmi Kartu Prakerja, yaitu www.prakerja.go.id. Segera daftar Kartu Prakerja gelombang 14 hanya dengan login www.prakerja.go.id. Berikut tips lolos ikuti seleksi. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah cara cek lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 16.

Pastikan Anda mengecek hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 16 hanya di situs resmi www.prakerja.go.id.

Artikel ini juga memuat bocoran jadwal pengumuman seleksi Kartu Prakerja gelombang 16 dari admin akun Instagram @prakerja.go.id.

Diketahui, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 16 telah resmi ditutup pada Minggu (28/3/2021) kemarin.

Baca juga: Lolos Kartu Prakerja, Ini 5 Kelas Pelatihan yang Paling Diminati Peserta

Baca juga: Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 17 Dibuka? Ini Penjelasan Manajemen Pelaksana

Kini, para pendaftar tinggal menunggu kapan hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 16 diumumkan oleh pihak manajemen.

Namun yang pasti, ada tanda-tanda bila Anda dinyatakan lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 16.

Satu tanda yang mengisyaratkan Anda lolos seleksi adalah menerima SMS notifikasi dari manajemen Kartu Prakerja.

Berita Rekomendasi

SMS ini berisi ucapan selamat telah diterima di program Kartu Prakerja gelombang 16.

Oleh karena itu, pastikan nomor HP yang didaftarkan pada akun Prakerja sama seperti yang dipakai sekarang atau minimal aktif.

Begitu juga sebaliknya, bagi peserta yang tidak lolos, jangan harap akan mendapatkan SMS pemberitahuan tersebut.

Akun Instagram @prakerja.go.id pun mengimbau agar peserta yang sudah mendaftar tidak mengganti nomor HP.

"Peserta yang lolos akan mendapat SMS pemberitahuan ke nomor yang terdaftar pada akun Prakerja milik Sobat!"

"Pastikan nomor tersebut aktif dan jangan mengganti nomor HP," tulis akun @prakerja.go.id.

Pengecekan lolos atau tidak pada seleksi Kartu Prakerja gelombang 16 juga dapat dilakukan melalui dashboard akun Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas